Mantan Kepala BPN Bunuh Diri dengan Pistol Saat Akan Ditahan, Kasus Ditutup

- 31 Agustus 2020, 22:40 WIB
Mantan Kepala BPN Badung dan Denpasar Tri Nugraha ditemukan tewas tak bernyawa usai menembak dirinya di toilet Kejati Bali, Senin malam.
Mantan Kepala BPN Badung dan Denpasar Tri Nugraha ditemukan tewas tak bernyawa usai menembak dirinya di toilet Kejati Bali, Senin malam. /Foto: Denpasar Update/

SEPUTARTANGSEL.COM - Mantan Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Badung dan Denpasar, Tri Nugraha tewas di toilet Kejaksaan Tinggi (Kejati) Bali, Senin 31 Agustus malam.

Diduga, Tri Nugraha bunuh diri dengan menembak dirinya sendiri menggunakan senjata api.

Padahal, malam ini Tri Nugraha dikabarkan akan ditahan usai menjalani pemeriksaan sekitar pukul 19.00 WITA.

Baca Juga: Leher Terlilit Layang-layang, Bocah 3 Tahun Melayang di Taiwan

Sejumlah wartawan yang sejak sore menunggu momen penahanan Tri Nugraha pun dikejutkan suara letusan senjata api yang diduga dipicu Tri sendiri.

Wakil Kejaksaan Tinggi Bali Asep Maryono mengaku terkejut dan tak menduga bahwa Tri Nugraha sempat mengambil barang bawaan yang ternyata berisi senjata api

Asep menjelaskan, Tri Nugraha diduga menembak dirinya di bagian dada.

“Penembakan terjadi di toilet, kami sama sekali tidak tahu kalau dia sudah mengambil barang bawaan yang seharusnya ditaruh di loker," ungkapnya kepada awak media.

Baca Juga: Kerugian Akibat Terbakarnya Gedung Utama Kejaksaan Agung Capai Rp1.118.549.352.829

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: Denpasar Update


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x