Leher Terlilit Layang-layang, Bocah 3 Tahun Melayang di Taiwan

- 31 Agustus 2020, 21:54 WIB
Seorang bocah 3 tahun di Taiwan tersangkut layangan yang terbang.
Seorang bocah 3 tahun di Taiwan tersangkut layangan yang terbang. /Foto: Fox News/Dainese Hsu/

SEPUTARTANGSEL.COM - Anak perempuan berusia 3 tahun tersangkut dan terbawa terbang layang-layang dan terbang ke udara di acara Hsinchu City International Kite Festival, Minggu 30 Agustus 2020 sore.

Meskipun begitu anak dengan berat badan 13 kilogram ini hanya mengalami luka lecet di leher dan wajahnya.

Tak begitu jelas terlihat di video, apa penyebab balita ini tersangkut layang-layang, namun terlihat ada bagian ujung kain layang-layang yang melilit lehernya.

Baca Juga: Kerugian Akibat Terbakarnya Gedung Utama Kejaksaan Agung Capai Rp1.118.549.352.829

Setelah terbang meliuk-liuk di udara selama 30 detik, layang-layang yang tertiup angin kencang ini akhirnya bisa diturunkan secara perlahan, dan anak tersebut berhasil diselamatkan.

Balita bernama depan Lin ini segera dibawa ke rumah sakit bersama Ibunya. Lin hanya menderita lecet di bagian muka dan leher.

Baca Juga: Bawaslu Menemukan Masalah Prosedural dan Protokol Kesehatan dalam Simulasi Pemungutan Suara

"Tidak ditemukan adanya patah tulang," kata Wakil Walikota Hsinchu Shen Huei-hong di laman Facebooknya.

Tak lama setelah insiden ini terjadi, Lin telah kembali ke rumah bersama keluarganya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto

Sumber: Focus Taiwan


Tags

Terkait

Terkini

x