Setelah Dilantik, Kapolri Listyo Sigit Prabowo Fokus ke 4 Bidang dengan 16 Prioritas Ini

- 27 Januari 2021, 15:06 WIB
Kapolri Listyo Sigit Prabowo, sodorkan fokus di 4 bidang dengan 16 bidang prioritas
Kapolri Listyo Sigit Prabowo, sodorkan fokus di 4 bidang dengan 16 bidang prioritas /Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden/

SEPUTARTANGSEL.COM- Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, resmi dilantik sebagai Kapolri oleh Presiden Jokowi pada 27 Januari 2021. 

Pelantikan dihadiri undangan terbatas dan undanga lain secara virtual. Acara pelantikan disiarkan melalui kanal Youtube Sekretariat Kepresidenan.

Setelah acara pengambilan sumpah dan penandatanganan berita acara pengangkatannya, Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan keterangannya.

Baca Juga: Sony Rilis Kamera Baru, Bisa Rekam 8K dan Resolusi 50 Megapixel

Baca Juga: Ambroncius Nababan, Pelaku Rasisme kepada Natalius Pigai Resmi Ditahan dan Dijerat Pasal Berlapis

Jenderal Polisi Listyo Sigit memastikan akan terus mendorong transformasi di lingkungan Polri guna mendorong perbaikan organisasi Polri.

Seperti yang ia paparkan dalam uji kelayakan dan kepatutan di Komisi III DPR,  Kapolri akan memfokuskan transformasi Polri ke dalam 4 bagian. 

Keempat bidang yang menjadi fokus Kapolri Listyo adalah transformasi di bidang organisasi Polri, di bidang operasional, di bidang pelayanan publik dan di bidang pengawasan.

Baca Juga: Baru Dilantik, Listyo Sigit Prabowo Langsung Diingatkan Soal Masa Otoriter 98 oleh DPR

Baca Juga: Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo Resmi Dilantik Presiden Jokowi, Undangan Ikuti Secara Virtual

Selain empat bidang yang menjadi fokus Kapolri Listyo Sigit, ada 16 bidang prioritas yang akan dilakukan Polri ke depan. 

Program prioritas tersebut antara lain, penataan kelembagaan, perubahan dan sistem metode organisasi, menjadikan SDM Polri unggul di era Police 4.0, perubahan teknologi kepolisian era 4.0. 

Yang berhubungan dengan masyarakat di antaranya pemantapan kamtibmas, penegakan hukum, dukungan Polri dalam penanganan Covid-19, pemulihan ekonomi nasional (PEN), keamanan program penguatan penanganan konflik sosial. 

Baca Juga: Presiden Jokowi Jalani Vaksinasi Dosis Kedua: Hanya Pegal-Pegal Sekitar Satu Jam di Tempat Penyuntikan

Baca Juga: POPULER HARI INI: Vaksinasi Covid-19 Pakai Data KPU Hingga Laporan FPI ke Mahkamah Internasional

Tak ketinggalan dengan proses pelayanan yang selama ini dibutuhkan masyarakat dari Polri, yaitu peningkatan kualitas pelayanan publik, layanan publik yang terintegrasi, pemantapan komunikasi publik, pengawasan pimpinan terhadap setiap kegiatan, fungsi pengawasan, serta public coplain.

Banyaknya pekerjaan rumah untuk Kapolri Listyo Sigit, diharapkan benar-benar terwujud bagi kemakmuran, keamanan dan kedamaian di lingkungan masyarakat. ***

Editor: Tining Syamsuriah

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Terkait

Terkini

x