Jengkol Asal Pariaman Sumbar Tembus Komoditi Pasar Ekspor Tokyo Jepang, Berikut Manfaatnya

- 3 September 2021, 14:07 WIB
Jengkol asal Kota Pariaman Sumatera Barat tembus ke pasar komoditi ekspor di Tokyo, Jepang/Screenshot_20210902-081052_Instagram.jpg/Instagram @kementerianpertanian
Jengkol asal Kota Pariaman Sumatera Barat tembus ke pasar komoditi ekspor di Tokyo, Jepang/Screenshot_20210902-081052_Instagram.jpg/Instagram @kementerianpertanian /Foto: Instagram/ @kementerianpertanian/

SEPUTARTANGSEL.COM - Tepat pada hari Kemerdekaan RI yang ke-76, Indonesia menambahkan daftar komoditi ekspor baru yang merambah ke mancanegara.

Komoditi ekspor baru tersebut adalah Jengkol asal Kota Pariaman, Provinsi Sumatera Barat yang berhasil menembus pasar ekspor ke Tokyo, Jepang.

Walaupun nilai ekspornya masih relatif kecil, namun ini adalah kali pertama Jengkol berhasil menembus pasar ekspor mancanegara.

Baca Juga: Resep Tongseng Sapi yang Pas Dinikmati Saat Idul Adha Bersama Keluarga

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Instagram Kementerian Pertanian RI @kementerianpertanian pada 3 September 2021, Jengkol asal Pariaman ini, diekspor ke kota Tokyo di Jepang sebanyak 100 kg.

Komoditi ekspor Jengkol ini sebelumnya sudah melewati sertifikasi dari Karantina Pertanian.

Sedangkan, untuk permintaan Jengkol itu sendiri berasal dari perantau asal Minang yang sedang berada di Jepang.

Baca Juga: Resep Rabeg, Olahan Daging Kambing Kesukaan Sultan Banten yang Cocok Disajikan Saat Idul Adha

Meskipun hal ini pertama kalinya, dan nilai ekpornya juga masih relatif kecil, tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa suatu saat akan menjadi unggulan asal Indonesia.

Yaitu dengan ekspor Jengkol dalam jumlah yang banyak dan dapat dijadikan komoditi unggulan yang menjadi kebanggaan Indonesia.

Tumbuhan khas di wilayah Asia Tenggara, Jengkol ini bijinya banyak digemari di Negara-negara tetangga seperti Malaysia, Myanmar, dan Thailand.

Baca Juga: Resep Sate Kambing Mudah dan Enak untuk Idul Adha

Masyarakat Indonesia sendiri, mengenalnya sebagai bahan pangan. Jengkol termasuk suku polong-polongan, buahnya berupa polong dan bentuknya gepeng berbelit membentuk spiral, dan berwarna lembayung tua.

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Desk Jabar PRMN dengan judul sebelumnya ‘Di Balik Baunya yang Khas, Inilah Manfaat Jengkol Bagi Kesehatan Tubuh, Salah satunya Mencegah Diabetes’, pada 3 September 2021, berikut manfaat Jengkol bagi kesehatan:

1. Mencegah Anemia, karena memiliki kandungan zat besi.

Baca Juga: 4 Cara Mengolah Daging Kambing Kurban Supaya Tidak Bau Prengus

2. Membuat gigi dan tulang kuat, karena mengandung kalsium yang baik untuk gigi dan tulang.

3. Mencegah radikal bebas, karena mengandung Vitamin C yang dapat mencegah tubuh dari radikal bebas.

4. Mencegah Penyakit Diabetes, karena terdapat kandungan nutrisi yang dapat mencegah naiknya kadar gula dalam tubuh.

Baca Juga: Makanan Sehat Tak Harus Mahal, Ini Tips Berhemat, di Antaranya Kreatif Dengan Sisa Makanan

5. Mengobati Jantung Koroner, karena menurut para ahli, ternyata buah yang satu ini bisa dijadikan obat tradisional untuk menyembuhkan penyakit jantung koroner.***

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x