Skandal Panas Ferdy Sambo: Terbongkar, Nama-Nama Ini Diduga Terlibat Judi Online dan Konsorsium 303

- 6 Oktober 2022, 14:35 WIB
Kekaisaran Ferdy Sambo dan Konsorsium 303, nama-nama ini diduga ikut terlibat judi online
Kekaisaran Ferdy Sambo dan Konsorsium 303, nama-nama ini diduga ikut terlibat judi online /Pikiran-Rakyat.com/

"Itu dari jaringan yang di luar kota," kata Alvin Lim.

Kemudian, ia juga membeberkan jaringan judi online yang diduga berada di bawah pimpinan Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto.

Baca Juga: Kabar Terbaru Istri Ferdy Sambo Putri Candrawathi Berharap Tak Ditahan di Mabes Polri, Cocok di Rutan Ini

"Nah yang di bawah Kabareskrim itu katanya Jerry Hermawan Lo, JHL lah. Nah saya ketemu sama JHL, orangnya sih mengelak, dia bilang gak melakukan judi online, tapi dari sumber-sumber yang saya dapat, katanya dia yang jualan private label, Rp5 miliar untuk ikut grupnya dia," ungkapnya.

Alvin Lim menegaskan, dirinya tidak menuduh orang-orang tersebut. Hanya saja, ia mendesak agar kepolisian segera melakukan penyelidikan terkait informasi ini.

Ia berharap, polisi bisa bersikap pro aktif terhadap dugaan praktik judi online. Terlebih, jaringan Ferdy Sambo diduga melibatkan tiga kapolda.

"Kita tahu mereka bagaikan meja kecil, yang di mana kasus-kasus yang melibatkan uang-uang besar gak ada yang jalan," ucapnya.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sudah Teken Surat Pemecatan Ferdy Sambo, Kapolri: Sudah Resmi

Alvin Lim mengungkapkan, salah satu kasus yang ditanganinya bahkan bernilai Rp7,5 triliun yang kini prosesnya mandek di kepolisian.

Karenanya, ia pun mempertanyakan sikap polisi dalam proses penegakan hukum di Indonesia yang dinilainya tumpul terhadap para penjahat kelas kakap.

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah