Curi Narkoba dari Bandar, VF Diringkus Satresnarkoba Polresta Padang Sumatera Barat

- 13 Mei 2022, 22:42 WIB
Ilustrasi pencuri. Seorang pemuda diringkus Tim Rajawali Satresnarkoba Polresta Padang Sumatera Barat karena mencuri narkoba jenis sabu dari temannya yang juga bandar narkoba.
Ilustrasi pencuri. Seorang pemuda diringkus Tim Rajawali Satresnarkoba Polresta Padang Sumatera Barat karena mencuri narkoba jenis sabu dari temannya yang juga bandar narkoba. /Foto: Pixabay/jette55 /

"Pelaku VF mencuri narkotika jenis sabu milik temannya sendiri yaitu I alias Maleset yang baru diketahui saat diinterogasi anggota Kepolisian Polresta Padang," ujar Kasatresnarkoba Polresta Padang Kompol Al Indra, Kamis 12 Mei 2022.

Bandar narkoba dan temannya yang mencuri narkoba miliknya itu, akhirnya sama-sama diringkus di dalam sebuah rumah kawasan Kubu Dalam Parak Karakah, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang.

Baca Juga: Caisar YKS Dituding Konsumsi Narkoba Gegara Mata Beler Hingga Joget 24 Jam, Panik Diadukan ke BNN: Ngadi-ngadi

Lebih lanjut, Kompol Al Indra menjelaskan dari hasil penangkapan tersebut, pihaknya mengamankan 1 paket sabu-sabu yang diduga didapatkannya dari mencuri di rumah I alias Maleset.

“Pengakuan Tersangka VF ini, barang sabu itu dia dapat dari hasil mencuri di rumah Maleset saat tersangka Maleset pergi ke luar rumah bersama istrinya,” kata Indra.

Kemudian dari informasi tersangka VF tersebut, Tim Satresnarkoba Polresta Padang lalu menangkap tersangka Maleset di rumahnya.

Baca Juga: Polrestabes Medan Tangkap 4 Pengedar Narkoba dan Sita Pabriknya, Satu Orang Pengendalinya Buron

"Hasilnya anggota menemukan lima paket sabu yang disimpan dalam kotak warna orange tambah 1 paket milik VF, lengkap dengan sendok sabu, dan alat hisap sabu, juga disita HP milik tersangka Maleset yang diduga digunakan untuk alat komunikasi jual beli,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa saat ini keduanya langsung dibawa ke Polresta Padang dan saat diinterogasi lebih lanjut tersangka Maleset mengakui mendapat barang haram tersebut dari seorang bandar besar via telepon dan pembayaran via rekening.

Baca Juga: Terjerat Narkoba, Roby Satria Gitaris Band Geisha Akui Alasan Pakai Ganja Karna Banyak Beban Pikiran

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x