Puan Maharani Singgung Penurunan Harga PCR, Ketum IDI: Kenapa Hanya Harga PCR?

- 16 Agustus 2021, 16:31 WIB
foto:Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Puan Maharani, menanggapi penurunan harga PCR dan meminta hasilnya keluar lebih cepat.
foto:Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Puan Maharani, menanggapi penurunan harga PCR dan meminta hasilnya keluar lebih cepat. /Foto: Pixabay/Tho-Ge/

SEPUTARTANGSEL.COM - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Puan Maharani, menanggapi penurunan harga Polymerase Chain Reaction (PCR) test menjadi kisaran Rp450.000 hingga Rp550.000 yang diinstruksikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Selain menanggapi penurunan harga tersebut, juga meminta hasil tes PCR bisa keluar dalam waktu 1x24 jam.

Hal tersebut dia sampaikan saat ditemui usai menyampaikan pidato Masa Persidangan I Tahun Sidang 2021-2022, di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta pada, Senin, 16 Agustus 2021.

Baca Juga: Puan Maharani Singgung Penganiayaan Oleh Oknum TNI, Panglima TNI: Saya Sudah Perintahkan KSAU Untuk Pencopotan

"Kami juga meminta sekarang sedang didorong supaya hasil PCR itu bisa 1x24 jam," ujar Puan Maharani.

Menurutnya, kalau hasil test PCR terlalu lama keluarnya, masyarakat memiliki kesempatan untuk beraktivitas sebelum mengetahui hasil test, padahal bisa saja mereka dalam keadaan positif Covid-19.

"Kalau nggak kan sekarang, sudah positif tapi masih seharian jalan-jalan karena dia tidak tahu positif," ucap Puan Maharani.

Baca Juga: Jokowi Turunkan Harga Tes PCR hingga Rp450 Ribu, Gus Umar: Dikira Harga Segini Murah? Mau Makan Saja Susah

Lebih lanjut, Puan mengatakan, dia sudah meminta langsung kepada Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin untuk segera merespons penurunan harga PCR yang diinstruksikan Presiden.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x