Mahfud MD Sebut Pemerintahan Jokowi Diwarisi Limbah Korupsi Pemerintah Sebelumnya, Singgung Kasus BLBI

- 6 Juni 2021, 09:22 WIB
Menko Polhukam, Mahfud MD.
Menko Polhukam, Mahfud MD. / Antara/Menko Polhukam/


SEPUTARTANGSEL.COM - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD mengatakan bahwa pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) diwarisi korupsi pada pemerintahan terdahulu.

Mahfud MD juga mengatakan bahwa korupsi di era reformasi lebih parah atau lebih gila dari zaman orde baru.

Sebelumnya, Mahfud MD menceritakan bahwa pernyataan dirinya pada 2017 lalu kembali viral, yakni pernyataan yang mengatakan bahwa korupsi di era reformasi semakin meluas.

Baca Juga: Bantuan Subsidi Upah (BSU) BLT BPJS Ketenagakerjaan Kemnaker Cair Juni 2021? Ini Kriteria dan Daftar Penerima

Pernyataan itu viral usai Mahfud MD menjadi pembantu Jokowi dan menduduki kursi Kementerian Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenkopolhukam) pada periode kedua Jokowi.

"Gini, beberapa waktu yang lalu ada viral sebuah pernyataan saya bahwa di era reformasi ini korupsi semakin meluas, itu pertanyaan saya pada tahun 2017 jauh sebelum saya jadi menteri, itu viral lagi. Orang yang iseng tanya ‘apakah Pak Mahfud sesudah menjadi pejabat mau meralat pernyataan ini? apa tidak malu ada di era seperti sekarang? katanya korupsi sekarang semakin meluas lebih meluas dibanding era orde baru’," kata Mahfud MD di kanal YouTube Universitas Gajah Mada, Sabtu 5 Juni 2021.

Meski sudah jadi Menteri, Mahfud MD menegaskan tidak akan meralat pernyataannya tersebut, bahkan dia membenarkan bahwa korupsi di era reformasi semakin gila dari zaman orde baru.

Baca Juga: Mau Dapatkan Rp 3,55 Juta? Daftar Sekarang Prakerja Gelombang 17 Dibuka, Cek Disini

Namun demikian, Mahfud MD meminta agar persoalan korupsi tersebut tidak menyalahkan pemerintahan sekarang, pasalnya Jokowi menurutnya baru menjadi presiden enam tahun sementara korupsinya sudah dari sebelumnya.

"Saudara saya katakan saya tidak akan meralat karena kenyataannya sekarang saja hari ini saja korupsi lebih gila dari zaman orde baru. Saya tidak katakan semakin besar atau apa jumlahnya, meluas," ujarnya.

"Mari kita lihat, orang harus faham ini agar tidak selalu menyalahkan pemerintah kok diam saja gitu, pemerintah tuh goblok kok BLBI dibiarkan berjalan sampai lama 20 tahun. Ini saya pikir Pak Jokowi baru jadi presiden 6 tahun, saya baru jadi menteri 1 tahun. Kalau 20 tahun berarti 16 tahun sebelumnya bukan urusan kita," imbuhnya.

Baca Juga: Asik, Kemensos Cairkan Lagi Bansos Sembako hingga Rp 2,4 Juta, Namamu Ada Nggak? Cek di Sini

Oleh sebab itu, Mahfud MD mengatakan bahwa pemerintah saat ini diwarisi korupsi pemerintahan sebelumnya. Dia menyinggung kasus BLBI yang mendapat banyak kritikan karena dibiarkan hingga puluhan tahun.

Namun menurutnya, hal itu limbah masa lalu yang harus diselesaikan di masa pemerintahan sekarang.

"Kita justru diwarisi limbah yang harus diselesaikan seperti itu," ungkapnya.***

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

x