Tolak Hasil KLB Partai Demokrat Moeldoko, Mahfud MD Sesalkan Pihak yang Tuding Pemerintah Pecah Belah Partai

- 31 Maret 2021, 14:21 WIB
KLB Demokrat Deli Serdang yang diketuai oleh Moeldoko resmi ditolak oleh Menko Polhukam Mahfud MD dan Menhukam Yasonna Laoly
KLB Demokrat Deli Serdang yang diketuai oleh Moeldoko resmi ditolak oleh Menko Polhukam Mahfud MD dan Menhukam Yasonna Laoly /Tangkapan layar YouTube PUSDATINOke/

SEPUTARTANGSEL.COM- Pemerintah akhirnya mengumumkan menolak hasil KLB Partai Demokrat di Deli Serdang, Sumatra Utara pada 31 Maret 2021. 

Penolakan itu diumumkan oleh Menkumham Yasonna Laoly dan Menko Polhukam Mahfud MD. 

"Pemerintah menyatakan bahwa permohonan hasil kongres luar biasa di Deli Serdang tanggal 5 Maret 2021 ditolak," terang Yasonna Laoly.

Baca Juga: KLB Partai Demokrat Ditolak, Rachland Nashidik Minta Waktu Beberapa Hari untuk Melihat Reaksi Moeldoko Cs

Baca Juga: KLB Partai Demokrat Resmi Ditolak Pemerintah, Andi Arief: Secercah Cahaya Muncul, Negara Selamat

Alasan penolakan tersebut diungkap Yasonna Laoly disebabkan belum terpenuhinya persyaratan diantaranya DPC dan DPD serta surat mandat.

Menko Polhukam Mahfud MD menambahkan, penolakan terhadap hasil KLB itu membuktikan bahwa pemerintah bertindak objektif dan transparan dalam menyikapi permasalahan di dalam Partai Demokrat. 

Mahfud juga menyinggung pihak-pihak yang telah menuduh pemerintah melakukan campur tangan dalam internal partai. 

Baca Juga: BREAKING NEWS: KLB Partai Demokrat Resmi Ditolak Pemerintah

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x