Ada Dugaan Pemalsuan Dokumen, Andi Arief: Seluruh Penyelenggara KLB Partai Demokrat Alami Ketakutan Luar Biasa

- 24 Maret 2021, 14:02 WIB
Politisi Partai Demokrat, Andi Arief.
Politisi Partai Demokrat, Andi Arief. /Pikiran Rakyat

SEPUTARTANGSEL.COM - Kisruh di kubu Partai Demokrat nampaknya belum berakhir.

Setelah diadakannya Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang, Sumatera Utara untuk melantik Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko sebagai Ketua Umum partai, kini Politisi Partai Demokrat Andi Arief duga adanya pemalsuan dokumen.

Hal ini Andi tulis melalui akun Twitter pribadinya @Andiarief__ pada hari Rabu, 24 Maret 2021.

Baca Juga: Ditanya oleh Jamaah Saat Ceramah, Ustadz Yahya Waloni: Saya Kasih Mati Kamu, Saya Penggal Kepala Kamu Nanti

Baca Juga: Belum Sembuh Kecewa di All England, Pasangan Febriana/Amalia Dipaksa Mundur di Orleans Masters karena Covid

Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa dokumen yang dipalsukan oleh peserta kongres itu melibatkan notaris.

Karenanya, dia mengatakan bahwa seluruh penyelenggara KLB yang dinilai ilegal dan inkonstitusional itu sedang mengalami ketakutan yang luar biasa.

"Meski Pak Moeldoko bagian penting dari negara, tetapi dia bukan negara. Negara punya sistem hukum. Kini seluruh penyelenggara KLB abal-abal alami ketakutan yang luar biasa karena terindikasi adanya pemalsuan dokumen peserta kongres yang melibatkan notaris. Menkumham juga manusia," ujar Andi.

Baca Juga: Bisa Bikin Pikun, Makan Daging Setiap Hari Dapat Meningkatkan Risiko Penyakit Demensia Hingga 44%

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x