Innalillahi, Seorang Pria Meninggal Dunia Saat Kerja Bakti di Masjid, Begini Kronologinya

- 2 Januari 2021, 17:51 WIB
Puing-puing tembok yang rubuh
Puing-puing tembok yang rubuh /Foto: Dok. Kelurahan Jagakarsa/

SEPUTARTANGSEL.COM - Innalillahi wa Inailaihi raji'un, seorang warga yang berdomisili di Kelurahan Jagakarsa, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan diketahui meninggal dunia saat sedang kerja bakti guna renovasi masjid.

Korban yang diketahui berinisial W, berjenis kelamin laki-laki, dan berusia 50 tahun meninggal setelah sebuah tembok rubuh dan menimpa dirinya.

Kejadian tersebut terjadi pada hari Sabtu, 2 Januari 2021 sekitar pukul 08.45 WIB.

Baca Juga: FPI Didirikan Lagi, Habib Husin Alwi Shihab: Negara Wajib Melarang

Baca Juga: Ikut Uji Emisi Kendaraan, Mumpung Gratis. Ini Jadwal dan Lokasi Pelaksanaannya

Hal ini diketahui dari informasi yang diperoleh dari Kasatpol PP Kelurahan Jagakarsa, Gortap Hendrick.

"Pada saat melakukan pembongkaran salah satu sisi tembok, korban tidak menduga bahwa tembok rubuh ke arah yang bersangkutan sehingga menimpa tubuhnya, mengakibatkan korban wafat di tempat kejadian," tulis Gortap Hendrick dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 2 Januari 2021.

Setelah peristiwa itu, sejumlah pihak terkait ikut mengevakuasi jenazah korban.

Baca Juga: Ini Tampang 7 Buronan Tersangka Korupsi yang Masuk DPO KPK 2021

Baca Juga: Innalillahi, Dunia Perpolitikan Berduka, Hendropriyono: Telah Meninggal Dunia Sahabatku

Di antaranya yaitu Pemadam Kebakaran unit Kecamatan Jagakarsa, Dinas Perhubungan Kecamatan Jagakarsa, Lurah Jagakarsa, hingga PPSU Kelurahan Jagakarsa.

Setelah berhasil dievakuasi, jenazah korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Fatmawati.

Peristiwa ini selanjutnya akan ditangani oleh Polsek Jagakarsa.

Baca Juga: Ternyata Tidak Semua WNA Dilarang Masuk Indonesia, Golongan Ini Masih Boleh

Baca Juga: Kasus Video Syur Masih Bergulir, Gisel dan Nobu Akan Diperiksa Sebagai Tersangka

Semoga Almarhum meninggal dalam keadaan husnul khotimah dan diberi tempat terbaik di sisiNya.***

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

x