Jengkol Asal Pariaman Sumbar Tembus Komoditi Pasar Ekspor Tokyo Jepang, Berikut Manfaatnya

- 3 September 2021, 14:07 WIB
Jengkol asal Kota Pariaman Sumatera Barat tembus ke pasar komoditi ekspor di Tokyo, Jepang/Screenshot_20210902-081052_Instagram.jpg/Instagram @kementerianpertanian
Jengkol asal Kota Pariaman Sumatera Barat tembus ke pasar komoditi ekspor di Tokyo, Jepang/Screenshot_20210902-081052_Instagram.jpg/Instagram @kementerianpertanian /Foto: Instagram/ @kementerianpertanian/

SEPUTARTANGSEL.COM - Tepat pada hari Kemerdekaan RI yang ke-76, Indonesia menambahkan daftar komoditi ekspor baru yang merambah ke mancanegara.

Komoditi ekspor baru tersebut adalah Jengkol asal Kota Pariaman, Provinsi Sumatera Barat yang berhasil menembus pasar ekspor ke Tokyo, Jepang.

Walaupun nilai ekspornya masih relatif kecil, namun ini adalah kali pertama Jengkol berhasil menembus pasar ekspor mancanegara.

Baca Juga: Resep Tongseng Sapi yang Pas Dinikmati Saat Idul Adha Bersama Keluarga

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Instagram Kementerian Pertanian RI @kementerianpertanian pada 3 September 2021, Jengkol asal Pariaman ini, diekspor ke kota Tokyo di Jepang sebanyak 100 kg.

Komoditi ekspor Jengkol ini sebelumnya sudah melewati sertifikasi dari Karantina Pertanian.

Sedangkan, untuk permintaan Jengkol itu sendiri berasal dari perantau asal Minang yang sedang berada di Jepang.

Baca Juga: Resep Rabeg, Olahan Daging Kambing Kesukaan Sultan Banten yang Cocok Disajikan Saat Idul Adha

Meskipun hal ini pertama kalinya, dan nilai ekpornya juga masih relatif kecil, tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa suatu saat akan menjadi unggulan asal Indonesia.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x