Ganjar Pranowo Minta Semua Pihak Waspadai Arah Erupsi Gunung Merapi

- 12 November 2020, 07:56 WIB
Warga berada di pengungsian Balai Desa Deyangan, Mertoyudan, Magelang, Jateng, Sabtu (7/11/2020). Sejak meningkatnya status Gunung Merapi menjadi siaga pada Jumat (6/11) sebanyak 126 warga dari kelompok rentan lereng Gunung Merapi sisi barat mengungsi di Balai Desa Deyangan. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/hp.
Warga berada di pengungsian Balai Desa Deyangan, Mertoyudan, Magelang, Jateng, Sabtu (7/11/2020). Sejak meningkatnya status Gunung Merapi menjadi siaga pada Jumat (6/11) sebanyak 126 warga dari kelompok rentan lereng Gunung Merapi sisi barat mengungsi di Balai Desa Deyangan. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/hp. /Andreas Fitri Atmoko/Antara Foto

SEPUTARTANGSEL.COM - Tanda-tanda bakal terjadi erupsi di Gunung Merapi makin sering terlihat.

Semua pihak diminta siaga dan waspada terkait dengan arah erupsi Gunung Merapi yang diprediksi ke Tenggara dan Barat.

Pernyataan ini disampaikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Kaya Ragam Budaya Nusantara, Sebanyak 263 Alat Musik Tradisional Dipamerkan di Ambon

Baca Juga: Banyak Pasien Virus Corona Mengalami Penyakit Mental

Dia mengatakan,"Skenario sudah ada semua. Jadi kalau arahnya ke Magelang ya Magelang siap. Makanya kemarin saya tengok tiga-tiganya baik di Klaten, Boyolali, Magelang, semua mesti siap."

Termasuk siaga dan waspada dalam menghadapi skenario luncuran awan panas dari erupsi Gunung Merapi yang disebut akan mengarah ke wilayah tertentu akibat angin.

Dikutip Seputartangsel.com dari Antara, seluruh komponen harus siap menggunakan setiap skenario yang ada sebab prediksi saat ini bisa saja berubah.

Baca Juga: Lima Lokasi Pelayanan SIM Keliling di Jakarta Hari Ini, Kamis 12 November 2020

Baca Juga: POPULER HARI INI: Soal Jabar Menjadi Provinsi Sunda Hingga Veronica Koman Kagum Anggota FPI

"Kalau (prediksi) arahnya kan kemarin antara Yogyakarta dengan Klaten, Kendal, cuma saya ingatkan, eh nanti dulu lho ya. Itu gak pernah sesuai skenario lho, ini skenarionya Gusti Allah, jadi semua harus siaga," katanya di Semarang pada Rabu, 11 November 2020.

Ganjar Pranowo juga memastikan kesiapan TNI, Polri, Tagana, PMI hingga sukarelawan lainnya itu juga harus didukung kesadaran warga sekitar Gunung Merapi yang semakin tinggi.

Baca Juga: Usut Raibnya Uang Nasabah Maybank, Polri Akan Panggil Ahli dari PPATK dan OJK

Baca Juga: Seluruh 88 WNI ABK Kapal Tiongkok Long Xing Telah Direpatriasi

Sementara itu, terkait dengan perkembangan Gunung Merapi sendiri hingga saat ini masih berstatus siaga dan beberapa daerah sudah mulai mengevakuasi kelompok rentan.

"Magelang itu proaktif seperti kelompok-kelompok rentannya kemarin dibawa lagi. Terus di Boyolali juga mulai. Klaten siaga. Saya hanya mengingatkan kepada kawan-kawan agar semua menata persiapan untuk tempat penampungan dan pengungsian," ujarnya.***

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x