Beredar Kabar Bharada E Resmi Jadi Tersangka Kasus Brigadir J dan Sudah Ditahan, Begini Penjelasan Polri

- 26 Juli 2022, 10:19 WIB
Bharada E dikabarkan resmi jadi tersangka kasus Brigadir J dan ditahan.
Bharada E dikabarkan resmi jadi tersangka kasus Brigadir J dan ditahan. /ANTARA/

SEPUTARTANGSEL.COM - Kasus tewasnya Brigadir J alias Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat terus berlanjut.

Kini, polisi akan segera melaksanakan autopsi ulang jenazah Brigadir J.

Rencananya, autopsi ulang tersebut akan dilaksanakan pada Rabu, 27 Juli 2022.

Baca Juga: Brigadir J Sempat Komunikasi 17 Menit Sebelum Tewas dengan Kekasih, Refly Harun: Bisa Saja Disuruh untuk Alibi

Kendati hampir tiga pekan pasca Brigadir J tewas, belum ada satu orang pun yang ditetapkan sebagai tersangka oleh polisi.

Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyidikan terhadap kematian Brigadir J di rumah dinas Kadiv Propam Polri yang saat itu ditempati oleh Irjen Pol Ferdy Sambo.

Brigadir J diketahui tewas dalam aksi baku tembak dengan Bharada E pada Jumat 8 Juli 2022.

Baru-baru ini, beredar kabar yang mengisukan bahwa Bharada E resmi ditahan oleh polisi sebagai tersangka.

Baca Juga: Eks Kabareskrim Susno Duadji: Autopsi Ulang Jenazah Brigadir J Bisa Menjungkirbalikkan Polri

Thumbnail video yang menyebut Bharada E resmi ditahan./ Tangkapan layar YouTube SKEMA POLITIK./
Thumbnail video yang menyebut Bharada E resmi ditahan./ Tangkapan layar YouTube SKEMA POLITIK./

Isu itu menyebut Bharada E resmi ditahan dan menyeret beberapa nama petinggi Polri.

Bahkan, isu itu mengabarkan polisi sampai memburu Ferdy Sambo dan istrinya karena terlibat dalam kasus Brigadir J.

Isu tersebut menjadi viral usai beredar di kanal YouTube SKEMA POLITIK dengan judul "Resmi Ditahan!!! Bharada E Seret Beberapa Nama Kelas Kakap!!!" pada Senin, 25 Juli 2022.

Hingga berita ini ditulis, video tersebut sudah ditonton kurang lebih sebanyak 10 ribu kali dan disukai 37 kali.

Baca Juga: Autopsi Ulang Brigadir J Akan Segera Dilaksanakan, Tim Polri Berangkat ke Jambi

Lalu, benarkah Bharada E resmi jadi tersangka dan ditahan atas tewasnya Brigadir J?

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedy Prasetyo menegaskan belum pernah ada penyampaian informasi mengenai penetapan tersangka dan penahanan terhadap kasus Brigadir J.

Hal itu telah disampaikan Dedi sebelumnya pada Minggu, 24 Juli 2022.

Baca Juga: Ada Apa Ahok Dikaitkan Kamaruddin Simanjuntak dengan Tewasnya Brigadir J?

"Saya nggak pernah sampaikan (penetapan dan penahanan tersangka) itu. Tolong, disampaikan," kata Dedi, dikutip SeputarTangsel.Com dari PMJ News pada Selasa, 26 Juli 2022.

Dedi menjelaskan kasus Brigadir J saat ini masih terus berjalan. Bahkan, Tim Polda Metro Jaya mengambil alih kasus tersebut dari Polres Metro Jakarta Selatan untuk melakukan pra rekonstruksi di rumah Ferdy Sambo.***

Editor: Asep Saripudin


Tags

Terkait

Terkini