Hilmi Firdausi Soroti Maling Uang Rakyat Apeng yang Kabur ke Singapura: Harusnya Dilarang Masuk

- 26 Juli 2022, 08:46 WIB
Ustadz Hilmi Firdausi menyoroti maling uang rakyat Apeng yang melarikan diri ke Singapura
Ustadz Hilmi Firdausi menyoroti maling uang rakyat Apeng yang melarikan diri ke Singapura /Foto: Twitter @HIlmi28/

"Menguntungkan singapura itu.. Makanya ngga ada perjanjian ekstradisi (cmiiw)," ungkap @Jannotama.

"Sembahannya bangsa mereka itu cuma satu: duit. Itu udah mengakar di hati dan pikiran mrk, bhw kebahagiaan dunia dan "akhirat" mrk letaknya ada di duit 100%...," ujar @ary_wisess.

Netizen menyebut negara tetangga Indonesia tersebut sebagai surga para koruptor. Bahkan, mantan Presiden Sri Lanka Rajapaksa juga melarikan diri ke sana.

"Singapura adalah surga bagi para maling uang rakyat dan pemerintah Indonesia tak mampu melalukan apapun...," sebut @sulaeman_sules.

Baca Juga: Terdakwa Maling Uang Rakyat Benih Jagung Rp 27 M Dinyatakan Lepas Dari Tuntutan Hukum

"Negeri kaya.. tapi penampung maling.. Presiden rajapaksa juga kabur singapur..
Nanti oligarki tumbang, pasti pada lari ke singapur juga," tutur @ImamWah25258448.

Apeng sendiri merupakan saksi kasus penyerobotan lahan negara oleh PT Duta Palma Group di Kabupaten Indragiri, Riau. Sementara dia juga menjadi tersangka kasus suap mantan gubernur Riau, Annas Maamun.

Pada kasus yang pertama, dia sudah tiga kali tidak menghadiri panggilan. 

Baca Juga: Andhika Pratama Sindir Keras Pemerintah Soal Potongan Masa Tahanan Maling Uang Rakyat, Netizen: Sentil Terus

Pihak Kejaksaan Agung RI yang dipimpin ST Burhanuddin mengatakan, akan menjemput paksa Apeng. Mereka akan bekerja sama dengan Kejaksaan Singapura.***

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x