Irjen Ferdy Sambo Bakal Dicopot Gegara Kasus Brigadir J? Hersubeno Arief Minta Kapolri Lakukan Ini

- 16 Juli 2022, 11:48 WIB
Irjen Ferdy Sambo dikabarkan bakal dicopot dari jabatannya terkait kasus Brigadir J
Irjen Ferdy Sambo dikabarkan bakal dicopot dari jabatannya terkait kasus Brigadir J /Foto : FB Rohani Simanjuntak/

Baca Juga: Komnas HAM Dalami Kasus Tewasnya Brigadir J, Cek Forensik hingga Periksa Saksi

Hersubeno Arief mengatakan, hal tersebut harus dipertimbangkan mengapa muncul desakan agar Ferdy Sambo dinonaktifkan dari jabatannya sampai kasus tewasnya Brigadir J selesai.

Desakan agar Ferdy Sambo dinonaktifkan juga muncul dari Indonesia Police Watch (IPW).

Menurut Ketua IPW Sugeng Imam Santoso, penonaktifkan Ferdy Sambo diperlukan karena Kadiv Propam Polri itu merupakan saksi kunci dari peristiwa yang menewaskan ajudan istrinya, Brigadir J.

Baca Juga: Nama Irjen Ferdy Sambo Terseret dalam Kasus Brigadir J, Simak Prestasi Kadiv Propam

Kemudian, status Brigadir J juga dinilai belum jelas, apakah sebagai korban atau pihak yang berbahaya sehingga harus ditembak mati.

Meski Brigadir J diduga sebagai pelaku pelecehan seksual terhadap istri Ferdy Sambo, tetapi belakangan justru muncul banyak pembelaan. Bukan hanya dari pihak keluarga, tapi juga dari kalangan DPR.

Selain itu, IPW mengatakan penonaktifan Ferdy Sambo harus dilakukan agar tidak terjadi distorsi penyelidikan. Penyelidikan terkait tewasnya Brigadir J harus dilakukan oleh tim pencari fakta khusus yang dibentuk Kapolri Listyo Sigit Prabowo, bukan Propam.

Sugeng menuturkan, hal tersebut harus dilakukan agar kasus tewasnya Brigadir J menjadi terang-benderang sehingga publik tidak lagi bertanya-tanya.

Baca Juga: Polri Berikan Trauma Healing, Orang Tua Brigadir J Harapkan Barang-barang Anaknya Dikembalikan

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini