Luhut Lakukan Kawin Paksa Guna Optimalkan Penggunaan Produk Dalam Negeri

- 25 Maret 2022, 16:20 WIB
Luhut Lakukan Kawin Paksa Guna Optimalkan Penggunaan Produk Dalam Negeri
Luhut Lakukan Kawin Paksa Guna Optimalkan Penggunaan Produk Dalam Negeri /Foto: Instagram/ @luhut.pandjaitan/

SEPUTARTANGSEL.COM - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan mengakui melakukan 'shotgun wedding' atau ‘kawin paksa’ ke seluruh kementerian/lembaga, pemerintah daerah, dan BUMN agar dapat mengoptimalkan penggunaan produk dalam negeri.

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Antara pada 25 Maret 2022, Luhut memberikan penjelasannya pada acara "Aksi Afirmasi Bangga Buatan Indonesia".

Acara tersebut turut dihadiri oleh Presiden Jokowi, para Menteri Kabinet, dan juga para gubernur di Indonesia.

Baca Juga: Pemerintah Kota Bitung Keluarkan Surat Edaran BBM Bersubsidi

Acara itu ditujukan dalam rangka mendorong penggunaan produk dalam negeri oleh kementerian/lembaga, pemerintah daerah serta BUMN.

"Saya sampaikan apresiasi ke seluruh kementerian/lembaga, pemerintah daerah, dan BUMN meskipun ini mungkin pakai istilah 'shotgun wedding', atau kawin paksa, jadi kadang-kadang ada yang tidak suka juga Pak, kita paksain karena barangnya ada Pak, namun nyatanya cukup efektif," ujar Luhut.

"Belanja pemerintah untuk produk dalam negeri (PDN) pada 2022 ditargetkan Rp400 triliun dan tadi kami lapor pada Bapak Presiden kalau bisa kita tetap tingkatkan, mungkin bisa sampai Rp500 triliun pada bulan April nanti, dan harus selesai pada 31 Mei 2022, sehingga angka pada pertumbuhan ekonomi akan bisa terlihat pada tahun ini," tambahnya.

Baca Juga: Pawang Hujan Mbak Rara Sebut Langit Jadi Miliknya Atas Izin Tuhan, Dokter Eva: Awas Ya Jangan Bully

Luhut memaparkan berdasarkan hasil simulasi yang dilakukan oleh BPS, dampak dari pembelian produk dalam negeri senilai Rp400 triliun dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 1,67 - 1,71 persen dan juga menciptakan hampir 2 juta lapangan kerja.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x