Kabar Ancol Kredit Rp1,2 Triliun Berkaitan dengan Formula E, Ketua DPRD DKI: Mana Peruntukan Sebenarnya

- 29 Desember 2021, 14:53 WIB
Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi  bakal panggil Bank DKI dan PT Pembangunan Jaya Ancol pastikan dana Rp1,2 Triliun tidak behubungan gelaran Formula E
Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi bakal panggil Bank DKI dan PT Pembangunan Jaya Ancol pastikan dana Rp1,2 Triliun tidak behubungan gelaran Formula E /Instagram @prasetyoedimarsudi/

 

SEPUTARTANGSEL.COM- Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mempersoalkan kredit yang diajukan PT Pembangunan Jaya Ancol sebesar Rp1,2 triliun. 

Banyaknya pertanyaan mengenai hal tersebut Prasetyo Edi Marsudi pun meminta penjelasan kepada Bank DKI dan PT Pembangunan Jaya Ancol. 

Melalui akun Instagram @prasetyoedimarsudi pun mengungkapkan hasil pertemuannya dengan Bank DKI dan PT Pembangunan Jaya Ancol menyoal kredit 1,2 Triliun yang kabarnya digunakan untuk Formula E. 

"Dalam rapat kerja Komisi B DPRD Provinsi DKI Jakarta kemarin saya telah mengimbau agar seluruh jajaran komisi untuk memelototi dan mengkaji regulasi peruntukan kucuran kredit sebesar Rp 1,2 triliun yang diberikan Bank DKI ke PT Pembangunan Jaya Ancol," ungkap Prasety Edi Marsudi pada 29 Desember 2021.

Baca Juga: TikTokers Ini 'Beri Saran' Agar Dokter Richard Lee Tak Ditahan: Harus Bersikap Sopan di Persidangan 

Prasetyo Edi Marsudi juga menyebut tampak adanya inkonsistensi dari penjelasan Ancol.

"Sebelumnya Ancol menyebut pinjaman Rp 334 miliar itu untuk merevitalisasi pintu gerbang dan perbaikan sarana serta prasarana di Ancol Timur. Tetapi, saat rapat dengan Komisi B DPRD keterangan itu berubah," lanjutnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa pihak Ancol menyebut pinjaman yang diajukan sebesar Rp334 miliar merupakan kredit investasi untuk belanja modal di tahun 2022 dan 2023.

Prasetyo Edi Marsudi juga menambahkan bahwa pihak Ancol juga akan digunakan untuk kajian Kepulauan Seribu, pembangunan Masjid Apung dan pengembangan Marina.

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x