Luhut Umumkan PPKM Level 3 Selama Libur Nataru Resmi Dibatalkan, Ferdinand Hutahaean: Saya Minta Kaji Ulang

- 8 Desember 2021, 17:45 WIB
Ferdinand Hutahaean minta pemerintah kaji ulang pembatalan PPKM Level 3
Ferdinand Hutahaean minta pemerintah kaji ulang pembatalan PPKM Level 3 /Twitter/@FerdinandHaean3/

SEPUTARTANGSEL.COM - Pemerintah telah resmi mengumumkan bahwa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 selama libur Hari Raya Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022 dibatalkan.

Pembatalan PPKM Level 3 itu diumumkan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan.

Meski begitu, Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan bahwa pemerintah akan tetap memberlakukan peraturan yang lebih seimbang dengan sejumlah pengetatan.

Baca Juga: Pemerintah Batalkan Penerapan PPKM Level 3 Saat Nataru, Anggota DPR Ingatkan Kebijakan Tidak Plin Plan

Menurut Luhut Binsar Pandjaitan, pembatalan PPKM Level 3 selama libur Nataru itu salah satunya disebabkan oleh berhasil ditekannya kasus Covid-19 di Indonesia.

Selain itu, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan saat ini program vaksinasi dosis pertama di wilayah Jawa dan Bali sudah mencapai 76 persen dan dosis kedua yang sudah mencapai 56 persen.

Menanggapi hal ini, mantan Politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean meminta agar pemerintah mengkaji ulang pembatalan PPKM Level 3 selama libur Nataru.

Baca Juga: PPKM Level 3 Jelang Nataru Dibatalkan, Hilmi Firdausi: Semoga Tidak Ada Lonjakan Kasus, Netizen Pesimis

Pasalnya, Kepala Dinas Kesehatan Kabupatten Bekasi, Sri Enny Miiniarti melaporkan bahwa terdapat 4 warga DKI Jakarta yang terpapar Covid-19 varian baru, Omicron.

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

x