Jokowi Diduga Cari Aman, Dokter Pandu Riono Sebut Pengetatan PPKM Level 3 Selama Nataru Tak Berdasar

- 22 November 2021, 15:18 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) diduga cari aman terkait kebijakan pengetatan PPKM Level 3 selama libur Nataru
Presiden Joko Widodo (Jokowi) diduga cari aman terkait kebijakan pengetatan PPKM Level 3 selama libur Nataru /Instagram.com / @Jokowi

SEPUTARTANGSEL.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Kementerian Koordinator Bidang Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) diduga cari aman.

Hal ini diungkapkan langsung oleh Epidemiolog asal Universitas Indonesia, Dokter Pandu Riono melalui akun Twitter pribadinya.

Dokter Pandu Riono mengatakan, pengetatan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 selama libur Natal dan Tahun Baru 2022 tak berdasar.

Baca Juga: Dokter Pandu Riono Sebut PPKM Level 3 Selama Libur Natal dan Tahun Baru Tak Berdasar, Jokowi Diduga Cari Aman

Pasalnya menurut Dokter Pandu Riono, kebijakan tersebut mengabaikan parameter epidemiologi yang biasa digunakan selama ini.

"Pengendalian Dampak Liburan Nataru diserahkan pd @kemenkopmk. Beginilah jadinya: Pengetatan PPKM Level 3 di seluruh Indonesia tanpa dasar parameter epidemiologi yg digunakan selama ini," kata Dokter Pandu Riono, dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @drpriono1 pada Senin, 22 November 2021.

"Cari aman, kalau tak ada gelombang 3 ya itu bisa klaim sukses. @jokowi @kemenkomarves," sambungnya.

Baca Juga: Dokter Pandu Riono Sebut Gelombang Ketiga Covid-19 Tak Berbasis Data, Penanganan Pandemi Jokowi Dipertanyakan

Sebelumnya, Dokter Pandu Riono menyebut prediksi gelombang ketiga Covid-19 di Indonesia tak berbasis data.

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

x