POPULER HARI INI: Fahri Dukung Yusril Bela Moeldoko, Isu Rocky Tersangka Hingga PKI di Balik Serangan ke Ulama

- 24 September 2021, 23:36 WIB
Fahri Hamzah dukung Yusril bela kubu Moeldoko gugat AD/ART Partai Demokrat
Fahri Hamzah dukung Yusril bela kubu Moeldoko gugat AD/ART Partai Demokrat /Instagram/@fahrihamzah/

SEPUTARTANGSEL.COM - Mantan wakil ketua DPR RI, Fahri Hamzah ikut angkat suara terkait ditunjuknya Yusril Ihza Mahendra sebagai Kuasa hukum Partai Demokrat kubu Moeldoko.

Yusril Ihza Mahendra ditunjuk sebagai Kuasa hukum kubu Moeldoko untuk mengajukan judicial review ke Mahkamah Agung, agar dilakukan pengujian formil dan materil terhadap AD/ART Partai Demokrat di bawah kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Fahri Hamzah mengungkapkan, dirinya pernah menjadi korban AD/ART partai politik yang merupakan produk Undang-undang tentang Partai Politik yang menurutnya cacat atau kurang sempurna.

Baca Juga: Fahri Hamzah Dukung Yusril Bela Moeldoko Gugat AD/ART Partai Demokrat: Hancur Parpol, Hancur Tulang Punggung

Berita ini merupakan salah satu dari lima artikel terpopuler di kalangan pembaca SeputarTangsel.Com pada Jumat, 24 September 2021 sejak pagi hingga malam ini.

Berikut ulasan selengkapnya:

1. Yusril Bantu Moeldoko Gugat AD/ART Demokrat, Fahri Hamzah: Memang Harus Sadar, Kita Tidak Punya Pilihan!

"Saya pernah jadi korban AD/ART parpol produk UU parpol yang ada cacat di dalamnya. Setidaknya kurang sempurna," tulis Fahri Hamzah, dikutip SeputarTangsel.com dari akun Twitter @Fahrihamzah pada Jumat, 24 September 2021.

Baca Juga: Diundang Podcast Deddy Corbuzier, Fahri Hamzah Ungkap Gaji Anggota DPR yang Sebenarnya

Fahri mengaku bisa memahami Yusril Ihza Mahendra yang akan mendampingi kubu Moeldoko untuk mengajukan judicial review kepada Mahkamah Agung dengan Termohon Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly.

"Maka saya bisa mengerti bahwa prof. @Yusrilihza_Mhd melakukan gugatan," ujarnya.

Baca selengkapnya: Yusril Bantu Moeldoko Gugat AD/ART Demokrat, Fahri Hamzah: Memang Harus Sadar, Kita Tidak Punya Pilihan!

2. Rocky Gerung Dikabarkan Resmi Jadi Tersangka, Tak Berkutik Setelah Polisi Punya Bukti Kuat, Cek Faktanya

Pengamat politik Rocky Gerung diisukan resmi jadi tersangka terkait kasus tanah dengan PT Sentul City Tbk.

Baca Juga: BPN Bogor Ungkap Tanah yang Ditempati Milik Sentul City, Gus Sahal ke Rocky Gerung: Mending Jadi Hizbut Tahrir

Dalam informasi itu, disebutkan bahwa Rocky Gerung tak berkutik karena polisi punya bukti kuat.

Informasi tersebut viral setelah kanal YouTube Kertas Putih mengunggah video berjudul, "Berita Terkini ~ Polisi Punya Bukti Kuat, Rocky Gerung Dibuat Tak Berkutik!" pada Kamis, 23 September 2021.

Baca selengkapnya: Rocky Gerung Dikabarkan Resmi Jadi Tersangka, Tak Berkutik Setelah Polisi Punya Bukti Kuat, Cek Faktanya

3. Fatwa MUI Bongkar Pimpinan Besar PKI yang Jadi Dalang Penyerangan Para Ulama? Cek Faktanya

Kasus penyerangan terhadap Ustadz Abu Syahid Chaniago saat berceramah di Masjid Baitussyakur, Kota Batam, pada Senin, 20 September 2021 menambah deretan panjang kasus penyerangan kepada para ulama.

Baca Juga: Apresiasi Unggahan Roy Suryo, Hidayat Nur Wahid: Agar Generasi Milenial Paham Sejarah Kejahatan PKI  

Sebelumnya, Ustadz Arman alias Ustadz Alex tewas ditembak oleh orang tak dikenal usai melaksanakan sholat maghrib di depan rumahnya di Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, pada Sabtu, 18 September 2021.

Tidak sedikit pihak yang mengaitkan penyerangan para ulama tersebut dengan kekejaman para anggota Partai Komunis Indonesia (PKI) yang tercatat dalam sejarah kerap memusuhi para pemuka agama Islam.

Baca selengkapnya: Fatwa MUI Bongkar Pimpinan Besar PKI yang Jadi Dalang Penyerangan Para Ulama? Cek Faktanya ***

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini