Video Lama Hina Gus Dur 'Picek' Kembali Viral, Netizen Bela Bupati Banjarnegara

- 29 Agustus 2021, 23:08 WIB
Beredar kembali video Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono yang menyebut Gus Dur 'Picek'.
Beredar kembali video Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono yang menyebut Gus Dur 'Picek'. /Humas Pemkab Banjarnegara/

SEPUTARTANGSEL.COM - Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono kembali menghadapi sorotan tajam publik, setelah beredarnya video dirinya yang menyebut presiden ke-4, Abdurahman Wahid alias Gus Dur dengan sebutan 'picek'.

Video berdurasi 23 detik itu dikabarkan sempat viral di tahun 2019, yang kemudian digoreng kembali usai pemilik akun Twitter @H_Safardan_ mempublikasikannya pada Jumat, 27 Agustus 2021.

Dalam rekaman video itu, terlihat Budhi Sarwono tengah melakukan rapat bersama dengan komunitasnya.

Baca Juga: Kembali Viral, Bupati Banjarnegara Sebut Gus Dur 'Picek', Netizen: Tidak Pantas Jadi Panutan

Budhi Sarwono nampak membicarakan persoalan Gus Dur yang sempat menutup Departemen Penerangan dan Kementerian Sosial.

"Oh gini pak sekda, itu dinas yang lain ditutup kabeh bae. Bubarna kabeh nggo PU kabeh. Tak tandatangani saiki. Gusdur seng picek bae nutup dinas penerangan karo sosial. Apa maning wincin seng matane melek," ujar Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono, seperti dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @H_Safardan_.

Sementara itu, pimpinan cabang gerakan pemuda Ansor Banjarnegara Wakhid Jumali menegaskan, dirinya telah tabayyun dengan Budhi Sarwono di rumah dinasnya.

Baca Juga: Bupati Jember Dapat Honor Rp70 Juta Pemakaman Jenazah Covid-19, Susi Pudjiastuti: Sudah Tidak Bisa Masuk Nalar

Bahkan, dirinya mengaku jika Budhi Sarwono telah menyampaikan permohonan maaf atas kesalahannya kepada seluruh pihak yang disebutkan dalam video tersebut.

Adanya video lama yang kembali viral itu membuat sejumlah netizen bersimpati dan meminta agar permasalahan ini tidak perlu dibesarkan-besarkan.

Pemilik akun Instagram @diniwahyu mengaku geregetan dengan berita lama yang kembali digoreng. Menurutnya, bupati Banjarnegara itu telah meminta maaf sehingga tidak perlu dibahas lagi.

"Sumpah greget asli kurang kerjaan bgt goreng2 berita lama. Kalaupun ada yang memberitakan lagi mbok gak usah di UP. Ini Pak bupati kita lo dan gak seharusnya di buka buka lagi karena beliau sudah meminta maaf, jagan tambah bikin panas kasian. Aku aja orang Wonosobo sangat2 menghormati beliau,” tulis @diniwahyu.

Baca Juga: Kesal Bupati Banjarnegara Sebut Nama Luhut denganPenjahit, Ferdinand Hutahaean: Tidak Punya Etika!

Menurut pemilik akun Instagram @bektistep, ada segelintir pihak yang sengaja ingin menjatuhkan Budhi Sarwono sebagai Bupati Banjarnegara.

"Ada yang was" dan tidak menginginkan beliau menjabat lg, soalnya beliau itu kalo bicara blak"an apa adanya," tulis @bektistep.

Nada serupa juga disampaikan oleh pemilik akun Instagram @sinuruyee mengatakan bahwa kini situasi politik telah memanas sehingga para pihak tertentu berusaha untuk mencari kesalahan Budhi Sarwono.

"Politik sudah mulai memanas mencari kesalahan beliau, biar masyarakat terprovokator," tulis @sinuruyee.***

Artikel ini telah tayang di Portalpekalongan.pikiran-rakyat.com dengan judul: Bupati Budhi Sarwono soal Gusdur: Saya sudah Tabayyun, Itu Berita Lama Digoreng Lagi

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini