Bupati Jember Dapat Honor Rp70 Juta Pemakaman Jenazah Covid-19, Susi Pudjiastuti: Sudah Tidak Bisa Masuk Nalar

- 28 Agustus 2021, 20:01 WIB
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti soroti Bupati Jember Hendy Siswanto yang terima honor Rp70 juta dari pemakaman jenzah Covid-19
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti soroti Bupati Jember Hendy Siswanto yang terima honor Rp70 juta dari pemakaman jenzah Covid-19 /Foto: Instagram/@susipudjiastuti115/

SEPUTARTANGSEL.COM - Mantan menteri kelautan dan perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti ikut angkat suara terkait kabar Bupati Jember, Hendy Siswanto yang terima honor dari pemakaman jenazah Covid-19 di wilayahya.

Sebagai informasi, Bupati Jember Hendy Siswanto dilaporkan terima honor sejumlah Rp70,5 dari pemakaman jenazah Covid-19.

Selain Bupati Jember Hendy Siswanto, sejumlah pejabat lainnya yang berada di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember juga menerima honor dengan akumulasi jumlah Rp282 juta.

Baca Juga: Bupati Jember Terima Honor Rp70 Juta dari Pemakaman Covid-19, Said Didu: Siapa Tahu Daerah Lain Juga Demikian

Pejabat-pejabat tersebut di antaranya yakni Sekretaris Daerah, Plt. Kepala BPDB, serta Kabid Kedaruratan dan Logistik BPDP Jember.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Anggota Pansus Covid-19 DPRD Jember, Hadi Supaat.

Menurutnya, pembayaran honor yang diterima para pejabat di Jember itu tercantum dalam Surat Keputusan (SK) Bupati Jember Nomor 188/.45/1071.12.2021 tentang Susunan Petugas Pemakaman Covid-19 Jember pada 30 Maret 2021.

Baca Juga: Bupati Jember Terima Honor Rp70 Juta dari Pemakaman Covid-19, Ferry Koto: Banyak Warga Mati Honor Meningkat?

Pemilik maskapai Susi Air itu juga menyoroti petugas pemakaman yang tak mendapat honor 6 bulan. Menanggapi hal ini, Susi Pudjiastuti pun sampai terheran-heran.

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini