Vaksin Moderna dari AS Tiba di Indonesia, Cermati Efek Sampingnya

- 13 Juli 2021, 07:19 WIB
Bongkar muat 3 juta lebih dosis vaksin Covid-19 Moderna di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Vaksin Moderna diutamakan untuk booster tenaga kesehatan.
Bongkar muat 3 juta lebih dosis vaksin Covid-19 Moderna di Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Vaksin Moderna diutamakan untuk booster tenaga kesehatan. /Foto: Antara/ Fauzan/

Berdasarkan uji klinis dan laporan penggunaan, vaksin ini memberikan efek samping cukup signifikan, tetapi tidak membahayakan.

Umumnya, orang akan merasakan sakit di tempat suntikan, menggigil, sakit kepala, dan demam. Beberapa lainnya menyebutkan adanya ‘lengan Covid’ setelah vaksinasi.

Ini adalah sejenis ruam kulit yang tidak berbahaya yang kemungkinan dipicu oleh bahan vaksin.

“Saat vaksin bekerja untuk ‘melatih’ sistem kekebalan Anda untuk mulai mengembangkan antibodi, rasa sakit adalah tanda peradangan yang terjadi sebagai bagian dari proses ini,” ujar Dr. Shobha Swaminathan, professor kedokteran di Rutgers New Jersey Medical.

Baca Juga: Epidemiolog Pandu Riono Minta Pemerintah Jangan Berdusta: Bilang Aja Jualan Vaksin

Seperti jenis lainnya, respons setiap orang terhadap vaksin bisa berbeda. Secara umum, orang dewasa yang lebih tua cenderung mengalami efek samping setelah vaksinasi.

Data terbaru menyebutkan, wanita akan lebih banyak menunjukkan efek tetapi belum diketahui sebabnya.

Dosis pertama vaksin dianggap ‘utama’ dan melatih tubuh untuk mengenali virus.

“Karena itu paparan pertama, reaksinya (efek) cenderung ringan,” ujar Swaminathan menjelaskan.

Baca Juga: Vaksin Gotong Royong Berbayar, LaporCovid-19: Jokowi Nyata Inkonsisten

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x