Petugas Klinik Kimia Farma Bandara Kualanamu Gunakan Alat Test Antigen Bekas Pakai, Begini Pengakuannya

- 28 April 2021, 15:57 WIB
PT Kimia Farma terjerat dugaan kasus penggunaan alat Rapid Test Antigen bekas yang dilakukan di Bandara Kualanamu.
PT Kimia Farma terjerat dugaan kasus penggunaan alat Rapid Test Antigen bekas yang dilakukan di Bandara Kualanamu. /Twitter/@kurawa @turta_hudhi/

Setelah dianggap bersih dimasukkan kembali ke kardus yang sengaja tetap disimpan agar terlihat baru.

 

PT Kimia Farma Tbk melalui cucu usahanya PT Kimia Farma Diagnostik akhirnya buka suara. Melalui release yang dikirimkan PT Kimia Farma Diagnostik juga melakukan investigasi.

Baca Juga: Mengerikan, Test Antigen di Bandara Kualanamu Kedapatan Gunakan Bekas Pakai

Direktur Utama PT Kimia Farma Diagnostika, Adil Fadhilah Bulqini menyatakan tindakan yang dilakukan karyawan Klinik Kimia Farma Bandara Kualanamu yang mengunakan alat tes antigen bekas pakai merupakan pelanggaran berat. 

"Tindakan yang dilakukan oleh oknum petugas layanan Rapid Test Kimia Farma Diagnostik bertentangan dengan standard Operating Procedure (SOP) perusahaan dan merupakan pelanggaran sangat berat," jelas Adil Fadhilah Bulqini. 

Baca Juga: Mantan Petinggi FPI Munarman Ditangkap Tim Densus 88, Habib Rizieq Kirimkan Doa: Semoga Kuat dan Tabah

Dikatakannya tindakan yang dilakukan petugas layanan Rapid Test Kimia Farma Diagnostik tersebut sangat merugikan perusahaan dan merupakan pelanggaran sangat berat.***

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x