Selain Mahfud MD, Kini Giliran Prabowo yang Diminta Andi Arief untuk Pikirkan Nasib Habib Rizieq dan Syahganda

- 4 April 2021, 11:09 WIB
Potret Politisi Partai Demokrat, Andi Arief.
Potret Politisi Partai Demokrat, Andi Arief. /Instagram.com/@pdemokrat/

SEPUTARTANGSEL.COM - Politisi Partai Demokrat Andi Arief meminta agar Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto kembali menyuarakan keadilan.

Hal tersebut berhubungan dengan nasib Habib Rizieq yang kini tengah mendekam di Rutan Bareskrim Mabes Polri, dan Syahganda Nainggolan yang didakwa enam tahun penjara terkait kasus penyebaran hoaks.

Hal ini disampaikan Andi Arief melalui akun Twitter pribadinya @Andiarief__

Baca Juga: Pemerintah Larang Mudik Lebaran Idul Fitri 2021, Ini Sanksi Tegas Bagi yang Bandel Ngotot Pulang Kampung

Baca Juga: Laboratorium Terpadu FK UIN Syarif Hidayatullah Masuk 170 Daftar Laboratorium Yang Diakui WHO

Andi mengatakan, pengadilan Habib Rizieq dan Syahganda merupakan jalan Tuhan untuk mantan Capres 2019 itu untuk kembali bersuara.

"Sudah waktunya Pak Prabowo bicara lagi soal keadilan. Karena soal tersebut ada di depan mata dan nyata. Hati manusia kadang untuk melihat setelah merasa. Pengadilan HRS dan Syahganda adalah jalan Tuhan untuk Mantan Capres 2019 kembali bersuara," tulis Andi, seperti dikutip Seputartangsel.com dari akun Twitter @Andiarief__ pada hari Minggu, 4 April 2021.

Sebelumnya, Ketua Pemenangan Pemilu Partai Demokrat itu diketahui juga meminta agar Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menokopolhukam) Mahfud MD juga memperhatikan hal yang sama, yakni tentang nasib Habib Rizieq dan Syahganda.

Baca Juga: Ada Menteri Kabinet Ingin Ikut Pilpres, Ormas: Sebaiknya Segera Mengundurkan Diri

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

x