Kuasa Hukum Habib Rizieq Sebut Atribut FPI di Rumah Terduga Teroris Tidak Bisa Dikaitkan Dengan FPI

- 30 Maret 2021, 22:27 WIB
Penemuan barang bukti atribut FPI di rumah terduga teroris.
Penemuan barang bukti atribut FPI di rumah terduga teroris. /Foto: Antara/

SEPUTARTANGSEL.COM – Aparat menemukan atribut dan kartu keanggotaan Front Pembela Islam (FPI) ketika  tengah berusaha meringkus dan menggeledah rumah terduga teroris berinisial HH (58) di Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Atribut dan kartu keanggotaan FPI tersebut ditemukan tim Densus 88 yang tengah mengamankan beberapa orang yang diduga sebagai anggota teroris.

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadli Imran menunjukan hasil temuan dari rumah yang digeledah aparat kepolisian.

Baca Juga: Ditargetkan Selesai 2 April, Pemerintah Susun 51 Peraturan Pelaksana Cipta Kerja

Baca Juga: Geram, Presiden Jokowi Perintahkan Kapolri Usut Jaringan Pelaku Sampai ke Akarnya

Pihak aparat setidaknya telah berhasil menangkap empat tersangka teroris yang di antaranya memiliki atribut dan kartu anggota FPI.

Namun pihak kepolisian belum dapat keterangan tambahan perihal keterlibatan FPI dengan penangkapan tersangka teroris yang digrebek di Jakarta Timur.

“Semua barang bukti di tempat kejadian perkara menjadi temuan awal yang akan didalami tim Detasemen Khusus 88 Polri,” kata Fadli.

Baca Juga: Prancis Tuding Vaksin Sputnik V adalah Alat Propaganda Rusia

Baca Juga: Mantan GAM Ikut Hadiri Acara Ini, Apa Permintaan Mereka?

Seperti dikutip dari Antara, hal itu dibantah salah satu tim kuasa hukum Habib Rizieq, Aziz Yanuar.

Dia mengatakan temuan atribut FPI di rumah terduga teroris yang ditangkap di Condet sama sekali tidak bisa dikaitkan dengan keterlibatan FPI.

Menurut Aziz, tidak logis jika penemuan atribut FPI di rumah terduga teroris kemudian dihubungkan dengan keterlibatan FPI. Sebab FPI dibubarkan sejak lama.

Baca Juga: Konsumsi Gula Pasir Meningkat di Bulan Ramadan, Kenali Perbedaannya

Baca Juga: Warga Sekitar Kilang Minyak Balongan Akan Mendapat Pemulihan Trauma

“FPI sudah bubar dan atributnya banyak dimana-mana,” ujar Aziz Yanuar.

Dia menyebutkan Habib Rizieq telah mengetahui kabar penemuan atribut FPI tersebut. Namun sebagai kuasa hukum, dirinya tidak berhak untuk mencampuri lebih lanjut mengenai hal tersebut.

“Masih belum ada arah ke sana, kita kapasitansya sebagai kuasa hukum tidak mencampuri urusan internal organisasi,” tegasnya.

Baca Juga: Menurut Survei, Istana Diyakini Tak Terlibat KLB Partai Demokrat

Baca Juga: Kapolri Sebut Pelaku Bom Bunuh Diri Katedral Makassar Jaringan JAD

Penggeledahan dan penangkapan terduga teroris di Condet Jakarta Timur merupakan kelanjutan investigasi polisi mengenai bom di Gereja Katedral Makassar pada Minggu lalu.

Selain di Condet, pihak kepolisian juga berhasil mengadakan penangkapan terduga teroris di daerah Bekasi.

Editor: Ignatius Dwiana


Tags

Terkait

Terkini