Polri Ancam Hukuman Kasus Blokade Polisi di Petamburan, FPI: Siapa yang Memulai Drama Duluan?

- 4 Desember 2020, 10:42 WIB
Laskar FPI hadang polisi di depan rumah Habib Rizieq.
Laskar FPI hadang polisi di depan rumah Habib Rizieq. /Foto: PMJ News//

Hal itu berkaitan dengan penyampaian surat panggilan pada Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab di Petamburan. FPI disebut menghadang Polisi.

Sekjen HRS Center, Haikal Hassan mengatakan sepakat jika memang seperti ada drama dalam penyerahan surat panggilan tersebut, namun, ia menolak anggapan jika yang memulai adalah FPI.

“Drama, saya setuju itu. Tapi siapa yang memulai drama? Ya yang datang berbondong-bondong,” kata Haikal Hassan sebagaimana tayangan Mata Najwa di Trans 7 yang diunggah di Youtube, Jumat 4 Desember 2020.

Baca Juga: BPOM Luncurkan Pedoman Pendistribusian Vaksin Covid-19

Baca Juga: Pengacara FPI Bilang Penjadwalan Ulang Pemeriksaan Habib Rizieq Terlalu Cepat

Menurut Haikal, untuk menyampaikan selembar surat panggilan, polisi tak perlu datang dengan membawa satu pasukan.

Cukup satu orang datang dan menyerahkannya. Layaknya penyerahan surat panggilan untuk orang-orang lain. Haikal mengaku juga pernah mendapat surat serupa.

“Datang baik-baik, cukup satu orang. Ketok pintu, diterima, duduk, ngobrol, minum kopi. Apa iya, kita kehilangan budaya seperti itu,” ujarnya.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Mulai Lebaran 2021, ke Tanjung Lesung Lebih Singkat Hingga Polri Ancam Benny Wenda

Baca Juga: Mengejutkan,Habib Rizieq Sampaikan Kabar Buruk Kepada Pengikutnya Usai Meminta Maaf

Halaman:

Editor: Muhammad Hafid


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x