Vaksin Covid-19 Kerja Sama Sinovac - Bio Farma Sudah Selesai Jalani Uji Klinis

- 23 November 2020, 22:10 WIB
Ilustrasi Vaksin Covid-19.
Ilustrasi Vaksin Covid-19. /Foto: Pixabay/Geralt/

SEPUTARTANGSEL.COM - Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) menyampaikan bahwa uji klinis kandidat vaksin Covid-19 yang dikembangkan Sinovac bekerjasama dengan Bio Farma telah selesai dilakukan.

Hal ini disampaikan Kepala BPOM, Penny Lukito dalam keterangan resminya, Senin 23 November 2020.

Penny mengungkapkan saat ini BPOM sedang menganalisa untuk memastikan aspek keamanan dan efektivitas vaksin sebelum mengeluarkan Emergency Use Authorization (UEA).

Baca Juga: Serasa Dejavu, Netizen Komentari Karangan Bunga yang Penuhi Markas Kodam Jaya

Baca Juga: Polri Tunda Gelar Perkara Dugaan Pelanggaran Acara Prokes Habib Rizieq, Gara-gara Ini

“Uji klinis sudah selesai, alhamdulilah aspek keamanan dalam uji klinis pantauannya baik, aspek mutu dari vaksin Sinovac juga baik,” kata Penny dalam keterangan tertulis yang diterima Seputartangsel.com, Senin 23 November 2020.

Menurut dia, pihaknya sedang menunggu proses analisa sehingga nanti aspek keamanan dan efektivitasnya bisa BPOM dapatkan.

”Dan kita bisa berikan emergency use authorization sehingga vaksinasi dapat dilakukan,” terangnya.

Baca Juga: Di Betlehem Palestina, Perayaan Natal Dibatasi Ketat Karena Covid-19

Baca Juga: Millen Cyrus dan 2 Tersangka DPO Nyabu Bergantian di Kamar Mandi Hotel

Namun, sesuai arahan Presiden Jokowi, kata dia, BPOM berkomitmen untuk memberikan vaksin yang memenuhi khasiat, keamanan dan efektivitas.

“Saat ini masih dalam proses dan sedang berjalan. BPOM akan memberikan Emergency Use Authorization (UEA) pada waktunya nanti, sekarang data-data dianalisa,” terangnya.

Baca Juga: Pekan Kedua TC, Bima Sakti Terus Genjot Fisik dan Taktik Pemain Timnas Indonesia U-16

Baca Juga: Ditangkap karena Narkoba, Millen Cyrus: Saya Sangat Minta Maaf

Selain itu, Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto menyampaikan, pihaknya tengah melakukan berbagai persiapan terkait dengan pelaksanaan vaksinasi.

Kemenkes juga melakukan simulasi pendistribusian vaksin.***

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

x