Tjahjo Kumolo Minta Maaf Sebar Hoaks Foto Tol Cisumdawu, Netizen: Kalau Rakyat Biasa Sudah Dipenjara

10 Oktober 2021, 22:05 WIB
Tjahyo Kumolo meminta maaf atas salah foto Tol Cisumdawu yang diunggah di Twitter /Foto: Nandang Permana/ Humas PAN RB///

SEPUTARTANGSEL.COM – Tjahjo Kumolo, Menteri Pendayagunaan Aparatur  Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN RB) meminta maaf atas informasi salah yang diunggah dalam cuitannya di Twitter, Sabtu 9 Oktober 2021.

Sebelumnya, akun Twitter @tjahjo_kumolo mengunggah foto yang disebut sebagai Tol Cisumdawu di Jawa Barat. Padahal, itu merupakan jalan biasa di Turki.

Unggahan yang sempat menghebohkan tersebut kini sudah dihapus setelah netizen menyebut Tjahjo menyebar hoaks.

Baca Juga: Tak Jadi Naik, Ini Perbedaan Wacana Menpan RB dan Menkeu Soal Gaji PNS Rp 9 Juta

“Mohon maaf, postingan jalan tol di Jawa Barat, ternyata salah, bukan di Jabar. Saya dapat informasi salah. Terima kasih perhatiannya – Tjahjokumolo,” ujar Tjahjo Kumolo sebagaimana dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @tjahjo_kumolo, Minggu 10 Oktober 2021.

Hampir sama dengan cuitan yang salah sebelumnya, permintaan maaf juga dibanjiri komentar netizen. Mereka mengingatkan agar menteri tidak menyebarkan berita hoaks. Sementara, jika yang melakukannya adalah rakyat biasa, ada kemungkinan dipenjara.

“Jadi menteri harus jadi panutan. Jangan sebarkan sesuatu yang kau tidak tahu. Sudah cukup bangsa dan negara ini hidup dalam hoaks. Jangan ditambah pejabat negara yang dibayar rakyat ikut sebarkan hoaks,” ujar @sayids.

Baca Juga: Demokrat Kubu AHY Menang Usai Kubu Moeldoko Berakhir karena Bubarkan Diri? Cek Faktanya

“Anda seharusnya dipenjara, karena telah menyebarkan hoaks. Apalagi Anda menjabat menteri. Apa staf-staf ahli Anda bodoh? Kasih informasi asal. Anda ini pejabat negara. Kalau rakyat yang hoaks dipenjara…” ujar @Rpmzy1455019.

Meski demikian, sejumlah netizen ada yang mengapresiasi sikap Tjahjo Kumolo yang meminta maaf. Jarang pejabat negara yang mau melakukannya.

“Menteri juga manusia yang masih banyak dosa dan salah. Lagian Pak @tjahjo_kumolo sudah mengakui salah. Orang baik adalah orang yang mau mengakui kesalahannya sendiri,” ujar @UmarHadii.

Baca Juga: Pesta Ngelem, Belasan Remaja Diciduk Satpol PP Untuk Dibina BNN

Sebagai informasi, Jalan Tol Cisumdawu merupakan sebuah jalan yang menghubungkan Cileunyi-Sumedang-Dawuan sepanjang 62,60 km. Ini direncanakan sebagai bagian dari jalan Trans Jawa dan jalan pintas Cirebon ke Bandung dan sebaliknya.

Keunikan Tol Cisumdawu dibandingkan lainnya adalah menerobos daerah pegunungan di sepanjang Sumedang utara hingga Majalengka.

Pemandangan sepanjang jalan sangat indah dan salah satunya melewati terowongan sepanjang 450 meter. Jalan ini direncanakan beroperasi sebelum Idul Fitri 2022. ***

Editor: Sugih Hartanto

Tags

Terkini

Terpopuler