Ruang ICU Penuh, Pasien Covid-19 dengan Kondisi Berat di Wisma Atlet Masuk ICU Transisi

18 Januari 2021, 16:39 WIB
Ruang ICU penuh, RS wisma atlet siapkan ICU transisi untuk pasien Covid-19 /PMJnews/

SEPUTARTANGSEL.COM- Jumlah pasien Covid-19 yang melonjak tak tertampung di beberapa rumah sakit rujukan. 

Kondisi ini jika tidak tertangani akan semakin menambah korban karena pandemi Covid-19. 

Untuk mengupayakan para penderita Covid-19 terlayani dengan baik Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet menyediakan ruang ICU transisi. 

Baca Juga: Tinjau Bencana Alam di Kalsel, Jokowi Sebut Penyebab Utama Banjir Bandang

Baca Juga: Listyo Sigit Prabowo Bertemu AHY, Ini Permintaan Agus Kepada Calon Kapolri

Ruangan ini untuk memfasilitasi pasien positif Covid-19 dengan kondisi berat. 

Sebab Wisma Atlet selama ini hanya merawat pasien Covid-19 dengan gejala ringan dan sedang. Apabila gejalanya berat, maka akan dirujuk ke rumah sakit rujukan. 

Dengan meningkatnya jumlah penderita Covid-19 jumlah ruangan ICU di beberapa rumah sakit rujukan juga penuh. 

Baca Juga: Messi Bertindak Sembrono, Terancam Sanksi Larangan Tanding 12 Laga

Baca Juga: Sebanyak 15 Pelaku Penjual Surat Keterangan Swab Test Palsu di Bandara Dibekuk Polisi

Dikutip Seputartangsel.com dari PMJNews, Rumah Sakit Wisma Atlet menyediakan ICU transisi. Ruangan ini hanya diperuntukkan sebagai ruang perawatan sementara sebelum mendapatkan ruangan ICU di rumah sakit rujukan.

Koordinator RS Darurat Covid-19, Mayjen TNI Dr. dr. Tugas Ratmono menyebut ruang ICU transisi tetap menggunakan pelayanan standar ICU.

"Kita siapkan ICU, tapi dalam konteks ICU transisi. Jadi kalau ada pasien yang masuk berat kita akan rujuk. Saat belum dapat rujukan maka kita lakukan rawat di ICU transisi," jelas Mayjen Tugas Ratmono  Senin, 18 Januari 2021.

Baca Juga: Sidang Pledoi Jaksa Pinangki Ditunda, Ada Apa?

Baca Juga: Viral WNA Ajak Bule Pindah ke Bali Kala Pandemi, Begini Profilnya: Ternyata Ilegal dan Dihujat!

Menurut dia, dibuatnya ICU transisi di RS Wisma Atlet merupakan bentuk konsekuensi dari meningkatnya  jumlah kasus Covid-19 yang cukup tinggi.

Ia pun memastikan penambahan fasilitas rumah sakit tetap dilakukan dan disesuaikan dengan kondisi penularan Covid-19.

Dalam ruangan ICU transisi tersedia 12 tempat tidur. Saat ini telah terisi oleh enam pasien.

Baca Juga: Ucapan Duka dan Doa dari Paus Fransiskus untuk Bencana di Indonesia

Baca Juga: Forum RT-RW DKI Minta Risma Jangan Bikin Gaduh di Jakarta, Rocky Gerung Bilang Begini

"Ini memang situasi yang tidak bisa kita hindari saat ini, Covid begitu banyak pasien. Kemudian juga meningkatnya kasus yang sedang dan berat sampai harus mendapatkan ICU," paparnya. *** 

Editor: Tining Syamsuriah

Tags

Terkini

Terpopuler