Fadli Zon Angkat Suara Soal Menyukai Video Syur yang Beredar di Twitter, Ini Pembelaannya

7 Januari 2021, 19:17 WIB
Politikus Partai Gerindra, Fadli Zon. /Foto: Twitter@fadlizon//


SEPUTARTANGSEL.COM - Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadli Zon angkat bicara soal akun Twitternya menyukai video syur pada Rabu, 6 Januari 2021.

Klarifikasi yang disampaikan Fadli Zon melalui akun Twitter pribadinya @fadlizon yang diunggah pada, Kamis 7 Januari 2021.

Dalam klarifikasinya, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra ini mengatakan dirinya tidak pernah menyukai situs tidak senonoh atau syur.

Baca Juga: Amien Rais Sebut Politisi Ini Sekular atau Atheis, Begini Penjelasannya

Baca Juga: Kasus Positif Covid-19 Kamis, 7 Januari 2021 Nyaris Tembus Sepuluh Ribu: Provinsi Ini Tertinggi

"Sy n Tim Admin sdh cek keanehan akun Twitter ini kemarin. Sdh pasti tak pernah like situs tak senonoh," cuit Fadli Zon.

Menurut Fadli Zon, pihak justru selalu memblokir jika ada situs tidak senonoh tersebut.

Namun, Fadli Zon tidak menyangkal bahwa bisa saja ada kelalaian yang dilakukan oleh tim adminnya saat melakukan pemblokiran, sehingga kepencet tombol like.

Baca Juga: Puluhan Rekening FPI Diblokir PPATK, Aziz Yanua: Heran, Memang Kami Korupsi Dana Bansos?

Baca Juga: UPDATE: Kasus Positif Covid-19 Terus Bertambah, Kamis 7 Januari 2021 Tembus Nyaris Sepuluh Ribu

"Mungkin saja ada kelalaian staf ketiak blokir. Sudah sy tegur n evaluasi," tutur Fadli Zon.

Selain itu, Fadli Zon mengatakan pihaknya melakukan bersih-bersih atau memblokir akun anonim yang tidak jelas.

Lebih lanjut, Fadli Zon mengungkapkan bahwa dirinya telah melakukan riset password akun miliknya.

Baca Juga: Risma Blusukan dan Temui Gelandangan, Satpol PP DKI Bantah Mensos

Baca Juga: Kasus Meninggalnya 6 Laskar FPI, Polri Periksa 83 Saksi Belum Tetapkan Tersangka

"Sekaligus bersih2 dr bnyk akun anonim tak jelas, juga reset kembali password," terang Fadli Zon.

Selama dua hari sebelumnya, tim admin akun Twitter Fadli Zon mengaku mendapat notifikasi, bahwa ada upaya peretasan menggunakan perangkat lain.

"Dua hari kmarin, Tim Admin jg menerima bbrp notifikasi ada upaya login n retas menggunakan perangkat lain," ungkap Fadli Zon.

Baca Juga: Bahaya, Mahasiswa Kedokteran Terjerat Jual Beli Hasil Swab Test Palsu

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Sudah Didistribusi, MUI Baru Pastikan Status Halal Besok

Namun, Fadli Zon tidak menjelaskan apakah sudah berhasil diretas oleh pihak lain.

Fadli Zon lantas mengatakan bahwa akun Twitternya itu dikelola oleh dirinya dan empat Tim Admin lainnya.

Sebelumnya, Twitter seketika heboh usai Fadli Zon kedapatan menyukai video syur melalui akun Twitter miliknya.

Baca Juga: Dicecar Hakim Praperadilan Soal Acara Maulid, Saksi Ini Tak Tahu Hubungan Habib Rizieq dengan FPI

Baca Juga: Mabes Polri Ungkap Isi Surat Idham Azis Ke Jokowi, Rekomendasi Nama Calon Kapolri?

Tidak hanya itu, nama Fadli Zon langsung menjadi trending topik di Twitter.***

Editor: Muhammad Hafid

Tags

Terkini

Terpopuler