Refly Harun Bayar Rizal Afif Rp7 Juta untuk Ngaku Jadi Napiter dan Bela Munarman, Disuruh HBS? Ini Faktanya

- 17 Mei 2022, 10:15 WIB
Refly Harun bantah tuduhan yang mengatakan dirinya membayar Rizal Afif Rp7 juta untuk berbohong dan membela Munarman atas perintah Habib Bahar bin Smith
Refly Harun bantah tuduhan yang mengatakan dirinya membayar Rizal Afif Rp7 juta untuk berbohong dan membela Munarman atas perintah Habib Bahar bin Smith /Tangkap layar kanal YouTube Refly Harun/

Rizal Afif BUKAN MANTAN NAPI TERORIS seperti yg di Podcast Refly Harun, ini Settingan Bahar Smith, Rizal Afif disuruh ngaku mantan Napiter untuk membantu “Menyelamatkan” Kasus Munarman," tulis akun @gagal_hijrah.

Baca Juga: Refly Harun Diduga Bohong Soal Mantan Napiter Murid HBS dan Munarman Bukan Teroris, Husin Shihab Colek Kapolri

"Awalnya, pd unggahan di Channel Youtube Refly dg judul, MANTAN NAPI T3R0RIS RIZAL AFIF: MUN4RM4N BUKAN T3R0RIS! SAYA TIDAK PERNAH BERTEMU DIA! Rizal Afif ngaku sebagai mantan Napi Teroris, padahal BUKAN. Dia ngaku2, dan isi Podcastnya, MEMBELA MUNARMAN. Siapa yg nyuruh? Lanjut," tambahnya.

Pemilik akun Kakak Pembina mengatakan bahwa Rizal Afif bukanlah mantan Napiter, melainkan kriminal yang mempunyai penyimpangan seksual.

Ia menuturkan, Rizal Afif pernah terlibat dalam sejumlah kasus tindak pidana seperti pembakaran rumah Almarhum Ustadz Jefri Al Buchori beberapa tahun silam, kasus penipuan, kasus kerusuhan Badan Pengawasan Pemilihan Umum (Pemilu), hingga pencabulan sepupunya sendiri pada tahun 2019.

Terbaru, Rizal Afif diketahui terlibat dalam kasus penculikan 12 anak di bawah umur yang dilakukan di Bogor.

Baca Juga: Ahok Dirumorkan Akan Kembali Maju di Pilgub DKI Jakarta 2024, Refly Harun: Tak Ada Larangan, Itu Hak Dia

"Dan yang terbaru adl, adalah kasus penculikan 12 anak dibawah umur yg dia lakukan di Bogor, dan dia BUKAN MANTAN NAPI TERORIS. Kenapa bisa ngaku Mantan Napiter?" tuturnya.

Akun Kakak Pembina mengatakan, Rizal Afif hanya disuruh Habib Bahar bin Smith untuk mengaku-ngaku sebagai Napiter ketika keduanya tengah menjalani masa tahanan di Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur bogor, Jawa Barat.

Menurut akun tersebut, tujuan Habib Bahar bin Smith menyuruh Rizal mengaku-ngaku sebagai mantan Napoter adalah untuk menyelamatkan Munarman.

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah