Minta Benny Mamoto Mundur, Pengacara Brigadir J: Berbahaya Pejabat Negara Tega Beri Keterangan Diduga Palsu

- 10 Agustus 2022, 16:52 WIB
Kamaruddin Simanjuntak meminta Benny Mamoto mundur dari Kompolnas
Kamaruddin Simanjuntak meminta Benny Mamoto mundur dari Kompolnas /Tangkapan layar youtube Subang Hijau (jack)

Benny mengamini laporan Polres Jakarta Selatan yang menyebut adanya tindakan pelecehan seksual yang dilakukan Brigadir J terhadap istri Ferdy Sambo. 

Baca Juga: Kapolri Sebut Tak Ada Baku Tembak, Mantan Ketua KNPI: Timsus Periksa Juga Choirul Anam dan Benny Mamoto

Bahkan Benny mengatakan dirinya telah melakukan pengecekan langsung ke Polres Jakarta Selatan terkait bukti-bukti dan foto-foto. 

"Saya perlu turun karena banyaknya silang informasi yang membuat bingung masyarakat, mendengar langsung melihat langsung bukti-bukti yang ada. Termasuk foto-foto. Kasus ini memang terjadi karena pelecehan seksual yang dilakukan Brigadir J," kata Benny Mamoto dalam rekaman yang diunggah Kamaruddin Simanjuntak. 

Benny juga menjelaskan secara rinci alasan tembakan dari Bharada E sama seperti yang diumumkan Polisi. 

Benny memberikan alasan kenapa tembakan Bharada E bisa mengena semua, karena Bharada E lebih fokus daripada Brigadir J. 

Ia juga mengatakan bahwa Bharada E adalah juara menembak dari Brimob sehingga bidikannya tepat.

Baca Juga: Benny Mamoto Sebut Tak Ada Kejanggalan di Kasus Brigadir J, Umar Hasibuan ke Kapolri: Tolong Periksa Bapak Ini

Bahkan banyak yang meminta agar Benny Mamoto mundur dari Kompolnas, karena pernyataannya dianggap hanya menduplikasi bukti yang disampaikan Polres Jaksel. ***

 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini