Viral Pengendara Motor Ini Dapat Tilang Elektronik di Tengah Sawah, Netizen Ikutan Bingung

- 24 Juni 2022, 08:30 WIB
Foto surat tilang elektronik yang terjadi di tengah sawah
Foto surat tilang elektronik yang terjadi di tengah sawah /Tangkap layar Instagram/@andreli_48/

SEPUTARTANGSEL.COM - Tilang Elektronik (ETLE) biasanya dipasang di tengah-tengah kota dan menyasar bagi pengendara yang melanggar lalu lintas.

Namun ada kejadian unik dimana seorang pengendara motor terkena tilang elektronik saat dirinya sedang berada di tengah sawah.

Pengendara motor yang terkena tilang elektronik itu pun mengunggah surat tilangnya ke media sosial dan menjadi viral.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Akan Uji Coba 45 Kamera Tilang Elektronik Pertengahan Maret 2020

Surat tilang elektronik itu pun diunggah juga oleh akun Instagram @andreli_48 pada Jumat, 24 Juni 2022.

"Seperti ini suasananya dulur... Tetap patuhi peraturan lalulintas demi keselamatan," tulis @andreli_48 dikutip SeputarTangsel.Com.

Dalam surat tilang elektronik tersebut, nampak foto si pengendara yang tidak memakai helm.

Pengendara motor tersebut terlihat sedang mengendarai sepeda motor di tengah-tengah persawahan.

Baca Juga: Kabar Uji Coba Tilang Elektronik atau ETLE di Tangerang Selatan dan Bogor Ternyata Hoax

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x