Heboh FPI Palsu, Cipta Panca Laksana: Untuk Nutupi Demo Warga Wadas Ya?

- 7 Juni 2022, 09:00 WIB
Cipta Panca Laksana sindir demo yang dikatakannya FPI Palsu untuk tutupi demo Wadas
Cipta Panca Laksana sindir demo yang dikatakannya FPI Palsu untuk tutupi demo Wadas /Facebook/Cipta Panca Laksana/

SEPUTARTANGSEL.COM- Heboh demo yang digelar oleh kelompok yang menamakan FPI Reborn yang membawa spanduk dukungan untuk Anies Baswedan pada Pemilu 2024, yang digelar pada Senin, 6 Juni 2022. 

Demo yang dilakukan oleh organisasi yang telah dinyatakan terlarang oleh pemerintah menuai protes. 

Politisi Partai Demokrat, Cipta Panca Laksana pun menduga bahwa demo tersebut dilakukan oleh FPI palsu.

Baca Juga: Viral Aksi dan Deklarasi Dukung Anies Baswedan Capres 2024, Ini Bantahan DPP FPI

Tak hanya itu, Cipta juga melontarkan sindirannya, bahwa demo FPI Palsu sebagai upaya menutupi demo yang dilakukan warga desa Wadas. 

Hal itu dikatakan Panca melalui unggahannya di akun twitter Republik Dagelan @panca 66. 

"Oh demo FPI palsu untuk nutupin demo warga Wadas ya
@Dennysiregar7 @_ekokuntadhi @GunRomli," kata @panca66 pada Senin, 6 Juni 2022. 

Sebelumnya beredar video permintaan maaf dari seorang yang mengaku sebagai KH Choirul Anam. 

Dalam video tersebut, ia mengaku merasa ditipu dan diperalat melakukan demo.

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x