Mahfud MD Tanggapi Pelanggaran Etika Lili Pintauli: Dewas KPK Tunjukkan Sikap Tegas ke Publik

- 18 April 2022, 07:47 WIB
Menko Polhukan Mahfud MD harapkan Dewas KPK tegas sikapi kasus Lili Pintauli
Menko Polhukan Mahfud MD harapkan Dewas KPK tegas sikapi kasus Lili Pintauli /Instagram @mohmahfudmd

SEPUTARTANGSEL.COM- Kasus pelanggaran etika yang dilakukan pimpinan KPK mendapat sorotan Amerika. 

Melalui laporan HAM 2021 Departemen Luar Negeri Amerika, salah satunya disebutkan pelanggaran yang dilakukan pimpinan KPK oleh Wakil Ketua KPK Lili Pintauli.  

Sorotan Amerika terhadap kinerja KPK ditanggapi MenkoPolhukam Mahfud MD. 

Melalui akun Instagramnya @mohmahfudmd mengatakan isu atas perilaku Lili Pintauli yang diduga melanggar etik sebagai komisioner KPK dan masuknya dalam laporan pelanggaran HAM yang dirilis Kemlu AS menjadi urusan KPK.

Baca Juga: Daftar Lengkap Tarif Tol Manado-Bitung Saat Mudik Lebaran 2022

"Sebenarnya itu menjadi urusan KPK, bukan urusan Kabinet. Tapi secara moral tentu kita punya pandangan," kata Mahfud MD pada Minggu, 17 April 2022. 

Mahfud mengatakan bahwa pelanggaran etik dan hukum yang dilakukan Lili Pintauli harus disikapi KPK dengan bijak. 

Bukan hanya karena mendapat sorotan dari Kemlu Amerika, tetapi juga menjadi isu di daqlam negeri. 

"KPK harus menyikapi isu tersebut secara bijak. Penyikapan itu karena isunya disoroti oleh Kemlu AS, tapi juga karena hal tersebut sdh menjadi isu di dalam negeri kita sendiri," ujar Mahfud MD. 

Halaman:

Editor: Tining Syamsuriah


Tags

Terkait

Terkini

x