Ade Armando Dikeroyok Hingga Babak Belur, Tsamara Amany: Keterlaluan, Sungguh Tidak Terhormat!

- 11 April 2022, 19:34 WIB
Ketua DPP PSI, Tsamara Amany menyebut pengeroyokan terhadap Ade Armando keterlaluan.
Ketua DPP PSI, Tsamara Amany menyebut pengeroyokan terhadap Ade Armando keterlaluan. /Instagram/@tsamaradki

SEPUTARTANGSEL.COM - Ketua DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Tsamara Amany ikut buka suara terkait pengeroyokan terhadap Dosen Universitas Indonesia (UI), Ade Armando.

Ade Armando diketahui dikeroyok oleh massa aksi demonstrasi di Gedung DPR RI, pada Senin, 11 April 2022.

Tsamara Amany menilai pengeroyokan terhadap Ade Armando sebagai hal yang keterlaluan.

Baca Juga: Ade Armando Dikeroyok Hingga Babak Belur, Prof Zubairi Djoerban: Tidak Pernah Ada Pembenaran untuk Kekerasan

Hal itu diungkapkan oleh Tsamara Amany melalui cuitan di akun Twitter @TsamaraDKI pada Senin, 11 April 2022.

"Ini keterlaluan," tulis Tsamara Amany.

Politisi PSI itu mengatakan boleh saja setiap orang tidak setuju dengan pendapat dari Ade Armando.

Namun, dia mengatakan caranya dengan mendebat Ade Armando dan bukan justru mengeroyoknya hingga babak belur.

Baca Juga: Ade Armando Babak Belur dalam Aksi Demo 11 April, Roy Suryo Beri 'Tamparan' Keras: Sebaiknya Semua Tahu Diri

Halaman:

Editor: Asep Saripudin


Tags

Terkait

Terkini

x