Fadli Zon Tanggapi Usul Muhaimin Iskandar yang Minta Pemilu 2024 Ditunda: Sudahlah, Enough is Enough

- 24 Februari 2022, 06:57 WIB
Fadli Zon tanggapi Muhaimin Iskandar yang mengusulkan Pemilu 2024 ditunda
Fadli Zon tanggapi Muhaimin Iskandar yang mengusulkan Pemilu 2024 ditunda /Instagram/@fadlizon/

SEPUTARTANGSEL.COM - Anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra, Fadli Zon menanggapi usulan Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar yang beri usulan agar Pemilu 2024 ditunda.

Muhaimin Iskandar mengusulkan Pemilu 2024 ditunda jadwal pelaksanaannya selama satu tahun atau dua tahun.

Oleh karena itu, melalui cuitan di akun Twitter miliknya pada Rabu, 23 Februari 2022, Fadli Zon angkat suara soal usul yang dilontarkan oleh Muhaimin Iskandar.

Baca Juga: Pemilu 2024 Sudah Dekat, Mardani Ali Sera Ungkap Beberapa PR: Saya Setuju Durasi Kampanye Diperpendek

"Sudahlah. Enough is enough," cuit Fadli Zon yang dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @fadlizon pada Kamis, 24 Februari 2022.

Fadli Zon juga mengungkapkan bahwa jadwal Pemilu 2024 sudah ditetapkan.

Selain itu, politisi Partai Gerindra ini juga mengajak publik untuk menjaga siklus demokrasi.

Baca Juga: Mayoritas Masyarakat Tak Ingin Pemilu 2024 Diundur, Direktur Eksekutif SMRC Singgung Menteri Investasi?

"Pemilu sdh ada jadualnya 14 Februari 2024. Mari jaga siklus demokrasi yg sdh berjalan," katanya.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x