Polda Metro Akan Gelar Street Race, Ajang Resmi untuk Pelaku Balap Liar, April 2022

- 23 Februari 2022, 22:23 WIB
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo sampaikan waktu akan digelarnya Street Race atau ajang resmi untuk pelaku balap liar di wilayah Bekasi dan Tangerang diperkirakan April 2022.
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo sampaikan waktu akan digelarnya Street Race atau ajang resmi untuk pelaku balap liar di wilayah Bekasi dan Tangerang diperkirakan April 2022. /Foto: Polres Metro Bekasi/

Disinggung mengenai waktu penyelenggaraan balap jalanan ini, Sambodo belum memberikan tanggal pastinya.

Dia menyebut apabila kasus Covid-19 terus melandai, ajang street race dapat digelar paling lambat awal April.

Baca Juga: Ancol Jadi Arena Balapan untuk Pembalap Jalanan di Jakarta, Kapolda Metro Jaya: Kita Sediakan Atribut Balap

"Mudah-mudahan kalo angkanya melandai terus seperti ini, mudah-mudahan di Maret atau paling lambat awal April kita sudah bisa mulai untuk pelaksanaan Street Race," pungkasnya.

Sebagaimana diberitakan, Street Race digagas Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, semula direncanakan digelar pada pertengahan Februari 2022.

Penundaan dilakukan lantaran melonjaknya angka kasus Covid-19 khususnya varian Omicron dalam beberapa waktu terakhir.

Baca Juga: Balap Liar Difasilitasi, Kapolda Metro Jaya Fadil Imran Siapkan Ajang Diskusi Gelaran Balap Malam

Fadil Imran berharap, kegiatan tersebut dapat dijadikan contoh bagi wilayah lain. Sehingga, tidak ada lagi balap jalanan yang kerap meresahkan masyarakat.

"Mereka tidak ingin di cap negatif, pembalap dengan begal ini berbeda. Ini yang akan mereka buktikan. Mudah-mudahan, dari Jakarta bisa jadi contoh untuk wilayah lain khususnya dalam mengembangkan ekosistem dan ekonominya," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini