Salim Group Diduga Timbun 1,1 Juta Minyak Goreng di Sumut, Dokter Eva: Menari di Atas Penderitaan Rakyat

- 20 Februari 2022, 08:25 WIB
Dokter Eva minta dugaan penimbunan 1,1 juta minyak goreng oleh Grup Salim di Sumatera Utara diusut tuntas
Dokter Eva minta dugaan penimbunan 1,1 juta minyak goreng oleh Grup Salim di Sumatera Utara diusut tuntas /Foto: Twitter/@_Sridiana_3va/

 

SEPUTARTANGSEL.COM - Dokter Eva Sri Diana Chaniago soroti dugaan penimbunan minyak goreng oleh Salim Group di Sumatera Utara (Sumut).

Penimbunan 1,1 juta minyak goreng itu ditemukan Tim Satgas Pangan di salah satu gudang produsen yang berlokasi di Lubuk Pakam, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut).

Penimbunan 1,1 juta minyak goreng di Sumut itu pun kini tengah ditelusuri Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) terkait indikasi kartel di komoditas tersebut.

Baca Juga: Komisi VI DPR Duga 1 Juta Kg Minyak Goreng Ditimbun, Pengamat Adi Prayitno: Ingat Adzab Allah!

Kepala KPPU Wilayah I Ridho Pamungkas mengatakan, temuan kasus penimbunan minyak goreng harus diusut tuntas. Pasalnya, hal itu dinilai mengindikasikan adanya kegagalan koordinasi, kebijakan, dan kegagalan pasar.

Menanggapi hal ini, Dokter Eva turut mendukung adanya upaya pengusutan kasus tersebut.

Menurut Dokter Eva, kasus penimbunan minyak goreng jangan sampai membuat pelaku seenaknya sendiri.

Baca Juga: Sindir Penimbun 1,1 Juta Kg MInyak Goreng, Dokter Andi Khomeini: Pengen Jadi Crazy Rich Juga?

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x