Menyusul DKI Jakarta, Bodebek Dapat Izin Menkes RI Terapkan PSBB

- 11 April 2020, 19:47 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat menggelar pertemuan dengan 27 ketua MUI se-Jabar via video conference terkait fatwa haram mudik dan persiapan menghadapi bulan Ramadan di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis 9 April 2020 malam.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat menggelar pertemuan dengan 27 ketua MUI se-Jabar via video conference terkait fatwa haram mudik dan persiapan menghadapi bulan Ramadan di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis 9 April 2020 malam. /- Foto: ANTARA/HO Humas Pemprov Jabar/am.

Sebagaimana diberitakan, Pemprov Jawa Barat resmi mengajukan permohonan status PSBB lima wilayah secara bersamaan kepada Kemenkes RI, Rabu 8 April 2020.

"Surat dari lima kepala daerah (Bodebek) sudah masuk ke kami (Pemprov Jabar) kemudian kami rekap dan hari ini Pemda Provinsi Jabar mengajukan PSBB untuk lima wilayah Bodebek, nanti akan direview oleh Kemenkes, mudah-mudahan sehari atau dua hari keluar keputusannya," kata Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, Rabu.

Baca Juga: Senin, Pemkot Tangsel Ajukan Surat Permohonan PSBB ke Menkes RI

Menurut Ridwan, wilayah Bodebek harus satu klaster dengan DKI Jakarta.

"Ini mengindikasikan kita ingin satu frekuensi kebijakan dengan DKI Jakarta karena data menunjukkan secara nasional 70 persen COVID-19 persebarannya ada di wilayah Jabodetabek," tegasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

. Data Gugus Tugas Covid-19 Tangsel, Sabtu 11 April pukul 15.00 mencatat tambahan 2 kasus kematian akibat corona. Dengan demikian, total hari ini ada 41 warga Tangsel meninggal, dengan rincian 15 pasien dalam status positif dan 26 berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Sementara kasus positif corona di Tangsel hari ini tidak ada penambahan, tetap 64 kasus. Begitu pun angka kesembuhan tidak ada tambahan, tetap 9 orang seperti hari sebelumnya. Sedang warga Tangsel yang masuk kategori PDP bertambah 12 orang menjadi 230 orang. Semetara 600 lainnya masuk dalam kategiri Orang Dalam Pemantauan (ODP) dengan 108 dinyatkan negatif dan 492 masih dipantau. Kecamatan Pondok Aren masih tercatat sebagai wilayah terbanyak kasus positif corona dan angka kematian. (*) . Cek seputartangsel.com (link di bio) . . . #coronatangsel #covidtangsel #viruscorona #covid19 #tangsel #tangerang #tangerangselatan #seputartangsel #seputartangselcom .

A post shared by Seputar Tangsel (@seputartangsel) on

 

(*)

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini