Anggota Brimob Bharada Resi Nugroho Tertembak Saat Kontak Senjata dengan KKB di Papua

- 22 Januari 2022, 10:20 WIB
ilustrasi baku tembak dengan KKB Papua
ilustrasi baku tembak dengan KKB Papua /Pexels/Somchai Kongkamsri/

SEPUTARTANGSEL.COM - Anggota Brimob, Bharada Resi Nugroho, tertembak di Kiwirok, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua, pada Sabtu 22 Januari 2022.

Anggota Brimob itu tertembak saat kontak senjata dengan Kelompok Kriminal Bersenjata atau KKB di Papua.

Bharada Resi Nugroho tergabung dalam satgas "Damai Cartenz" yang sedang dalam baku tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua.

Baca Juga: Nakes Jadi Korban KKB, Bambang Soesatyo Pertanyakan Peran Aktivis HAM, Cipta Panca: Lha, Negara Kemana?

Kapolres Pegunungan Bintang, AKBP Cahyo Sukarnito membenarkan bahwa Bharada Resi Nugroho tertembak dalam medan perang dengan KKB di Papua.

"Memang benar seorang anggota Brimob yang tergabung dalam satgas Damai Cartenz yakni Bharada Resi Nugroho tertembak saat baku tembak dengan KKB," ujar AKBP Cahyo Sukarnito dikutip SeputarTangsel.Com dari Antara, Sabtu 22 Januari 2022.

Kapolres Pegunungan Bintang itu mengakui, kontak tembak terjadi sekitar pukul 08.00 WIT saat anggota sedang melakukan pengamanan persiapan kedatangan helikopter.

Semula, KKB menyerang dengan menembaki anggota yang sedang melakukan pengamanan kedatangan helikopter Polri sehingga terjadi baku tembak.

Baca Juga: KKB Didukung OPM Bunuh Nakes, Dokter Koko: Itu Orang Baik Datang Penuhi HAM Papua  

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x