Habib Kribo Tak Gentar Diperkarakan Lewat Jalur Diplomatik Oleh Negara Arab Atas Pernyataannya

- 13 Januari 2022, 13:35 WIB
Habib Kribo mempersilakan memperpanjang masalah pernyataannya yang menyinggung Bangsa Arab
Habib Kribo mempersilakan memperpanjang masalah pernyataannya yang menyinggung Bangsa Arab /Instagram/@assegafzen/

"Ini yang menjadi perhatian saya, saya ingin mengatakan bahwasannya Bangsa Melayu tidak lebih rendah dari Bangsa Arab. Bangsa Melayu punya martabat, jauh lebih beradab dari Bangsa Arab," sambungnya.

Kemudian Habib Kribo mengungkapkan alasan Bangsa Arab diturunkan Nabi dikarenakan Bangsa Arab saat itu jahiliyah.

"Bangsa Arab sebelum ada Nabi itu jahiliyah, makanya diturunkan oleh Nabi," ujar Habib Kribo.

Selain itu, Habib Kribo juga membantah perkataan Anis soal banyak tokoh Arab yang jadi ilmuwan dan orang penting di dunia.

Baca Juga: Polri Pastikan Proses Ferdinand Hutahaean Soal Kasus Dugaan SARA, Refly Harun Singgung Habib Bahar Bin Smith

Habib Kribo mengatakan tokoh-tokoh yang disebutkan Anis itu seperti penemu matematika berasal dari Persia, bukan dari Bangsa Arab.

Habib Kribo tidak terima klaim itu digunakan untuk membenarkan Habib Bahar dan Habib Fahmi Alkatiri yang menghina Bangsa Melayu.

"Jadi jangan dipake diklaim-klaim Arab hanya untuk membela Arab, tapi anda justru melegalkan untuk merendahkan seorang Bahar dan si Alkatiri itu menghinakan bangsa Melayu," tutur Habib Kribo.

"Dan saya tidak terima, silahkan kalau Anda ingin memperpanjang masalah ini, terima kasih," tambahnya.***

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x