M Kace Kritis, Irjen Napoleon Bonaparte Sedih dan Ingin Donorkan Darahnya, Refly Harun: Saya Dapat Surat

- 28 Desember 2021, 07:55 WIB
Irjen Napoleon Bonaparte ingin sumbangkan darahnya untuk M Kace yang kini tengah kritis
Irjen Napoleon Bonaparte ingin sumbangkan darahnya untuk M Kace yang kini tengah kritis /PMJ News

SEPUTARTANGSEL.COM - Terdakwa kasus penistaan agama, M Kace tengah dalam kondisi kritis sejak pingsan di ruang persidangan Pengadilan Negeri (PN) Ciamis pada Jumat, 24 Desember 2021.

Kini, M Kace dirawat di RSUD Ciamis dan sedang membutuhkan transfusi darah.

Menurut kuasa hukumnnya, Kamaruddin Sumanjuntak, M Kace diduga sakit demam berdarah (DBD) dan tifus. Hal ini diperparah dengan riwayat penyakit diabetes yang dideritanya.

Baca Juga: Irjen Napoleon Bonaparte Tak Percaya Munarman Teroris, Syahganda Nainggolan: Dia Ketawa-ketawa Saja

Mengetahui kabar tersebut, Irjen Napoleon Bonaparte pun menuliskan surat untuk M Kace. Di dalam suratnya itu, ia berniat mendonorkan darahnya.

“Hari ini hatiku sedih mendengar kabarmu.. semoga darahku dapat menguatkan badan & jiwamu.

Teruslah berjuang.. saudaraku,” tulis Napoleon Bonaparte.

Pakar hukum tata negara Refly Harun mengungkapkan, surat tersebut ia terima dari kuasa hukum Napoleon Bonaparte, Ahmad Yani.

Baca Juga: Napoleon Bonaparte Terancam Pasal Berlapis Usai Aniaya M Kece, Hukuman Penjara Bisa Bertambah 7 Tahun

Halaman:

Editor: Harumbi Prastya Hidayahningrum


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x