Hari Ibu Diperingati Setiap Tanggal 22 Desember, Begini Sejarahnya

- 20 Desember 2021, 10:51 WIB
Hari Ibu setiap tanggal 22 Desember mempunyai sejarah panjang Kongres Perempuan Indonesia
Hari Ibu setiap tanggal 22 Desember mempunyai sejarah panjang Kongres Perempuan Indonesia /Foto: Pixabay/ Sabinaverp///

Kongres Perempuan bertujuan untuk mempersatukan cita-cita dan usaha membuat perempuan Indonesia lebih maju.

Selain itu, kongres ingin menggabungkan seluruh organisasi perempuan dalam suatu badan atau lembaga yang tidak memandang latar belakang agama, politik, dan kedudukan sosial dalam masyarakat pada zaman itu.

Baca Juga: Puisi Ibu Karya Chairil Anwar, Bisa Dibaca untuk Peringati Hari Ibu 22 Desember

Kongres Perempuan Indonesia II

Kongres Perempuan Indonesia II diselenggarakan pada 24 Juli 1935 di Jakarta. Setelah pada kongres terdahulu berhasil membentuk Perikatan Perkumpulan Perempuan Indonesia (PPPI), kali ini organisasi mempunyai tujuan dan arah makin jelas, yaitu pendidikan perempuan.

Kongres tersebut berhasil membentuk Badan Pemberantasan Buta Huruf (BPBH). Selain itu, mereka juga menentang perlakuan tidak baik dan diskriminatif kepada buruh perusahaan batik di Rembang Jawa Tengah.

Kongres Perempuan Indonesia III

Sukses dengan penyelenggaraan Kongres Perempuan Indonesia I dan II, Sebelum Indonesia merdeka pada tahun 1945, sekali lagi diadakan Kongres Perempuan Indonesia yang ke III.

Di kongres ini, ditetapkan tanggal 22 Desember sebagai Hari Ibu, mengacu kepada sejarah pertama kali diselenggarakan Kongres Perempuan Indonesia I.

hariBaca Juga: Lirik dan Terjemahan Mother How Are You Today, Lagu Lawas yang Masih Pas untuk Peringatan Hari Ibu

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini