Perum Perhutani Setuju Lahannya Dijadikan Tempat Relokasi Warga Korban Terdampak Letusan Gunung Semeru

- 10 Desember 2021, 07:01 WIB
Salah satu kondisi rumah yang terdampak letusan Gunung Semeru
Salah satu kondisi rumah yang terdampak letusan Gunung Semeru /Tangkapan layar YouTube/ Sekretariat Presiden/

SEPUTARTANGSEL.COM - Perum Perhutani setuju memberikan lahan hutannya untuk dijadikan tempat relokasi korban letusan Gunung Semeru yang kehilangan tempat tinggalnya.

Direktur Utama Perum Perhutani Wahyu Kuncoro mengatakan secara administrasi dan teknis tidak ada masalah terkait relokasi bagi para korban letusan Gunung Semeru itu.

Pihak Perum Perhutani juga menunggu usulan serta pendataan lokasi-lokasi yang aman untuk tempat relokasi korban letusan Gunung Semeru.

Baca Juga: 6.000 Karyawan Perum Perhutani Alami Pensiun Dini

"Pada prinsipnya secara administrasi dan teknis tidak ada masalah, sambil menunggu usulan serta pendataan dimana lokasi lokasi yang paling aman," ungkap Wahyu Kuncoro yang dikutip SeputarTangsel.Com dari Antara pada Jumat, 10 Desember 2021.

Wahyu Kuncoro juga sudah menemui Wakil Bupati Lumajang Indah Amperawati di Posko Siaga Bencana Perhutani di Desa Penanggal, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Jawa Timur.

Dia mengatakan tidak ada masalah bagi Perhutani jika semuanya berjalan sesuai prosedur yang ditetapkan Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup (KLHK).

Baca Juga: Bupati Lumajang Sambut Hasil Kunjungan Presiden Jokowi ke Lokasi Terdampak Letusan Gunung Semeru

Selain itu, Kepala Divisi Regional Perhutani Jatim Karuniawan Purwanto Sanjaya mengatakan relokasi harus mengacu pada Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor P.27 Tahun 2018 untuk mempercepat proses ini.

Halaman:

Editor: Dwi Novianto


Tags

Terkait

Terkini

x