Hilmi Firdausi: Waspadai Kebangkitan PKI, Ibarat Orang Ronda

- 29 September 2021, 08:51 WIB
Ustadz Hilmi Firdausi mengingatkan untuk tidak sinis terhadap orang yang mewaspadai PKI.
Ustadz Hilmi Firdausi mengingatkan untuk tidak sinis terhadap orang yang mewaspadai PKI. /Foto: Twitter @Hilmi28/

SEPUTARTANGSEL.COM – Isu Partai Komunis Indonesia (PKI) terus jadi topik pembicaraan yang panas. Apalagi menjelang peringatan peristiwa Gerakan 30 September yang dikenal dengan G 30 S PKI.

Sebagian kalangan menyerukan kewaspadaan terhadap bahaya PKi. Sementara lainnya menilai sinis peringatan tersebut. Bahaya tersebut dianggap tidak ada dan dianggap hanya bagian dari propaganda di masa Orde Baru (Orba).

Tokoh ulama yang giat bermedia sosial, Ustadz Hilmi Firdausi mengingatkan, tidak perlu sinis kepada orang yang mewaspadai kebangkitan PKI.

Baca Juga: Gatot Nurmantyo Sebut Paham Komunis Susupi TNI, Yunarto Wijaya: Nah Kan, Tiap September Dia Manggung Lagi

“Jangan sinis kepada orang yang mewaspdai kebangkitan PKI, karena PKI memang punya sejarah kelam di negeri ini,” ujar Hilmi Firdausi sebagaimana dikutip SeputarTangsel.Com dari akun Twitter @Hilmi28, Rabu 29 September 2021.

Menurut Hilmi yang kerap dipanggil Oppa, kewaspadaan tersebut tidak perlu dinilai berlebihan.

Dia menganalogikannya dengan orang yang sedang ronda. Jika malingnya tidak ada, Alhamdulillah. Namun, jika ada dan siap beraksi, maka petugas sudah siaga.

Baca Juga: Gatot Nurmantyo Sebut Komunis Susupi Tentara, Gus Umar: Saya Gak Percaya TNI Disusupi PKI

“Jika terorisme dan radikalisme diwaspadai, kenapa banyak yang gerah kepada yang mewaspadai PKI?” ujar Hilmi bertanya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x