PPKM Darurat Diperpanjang, Ketua MPR RI Minta Pemerintah Jalankan 4 Hal Ini

- 16 Juli 2021, 22:17 WIB
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) meminta perpanjangan PPKM Darurat memperhatikan penurunan pertumbuhan ekonomi.
Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) meminta perpanjangan PPKM Darurat memperhatikan penurunan pertumbuhan ekonomi. /Foto: Instagram @bambang_soesatyo//

SEPUTARTANGSEL.COM – Pemerintah memutuskan memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat hingga akhir Juli 2021.

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo (Bamsoet) memperingatkan pemerintah untuk mengantisipasi dampaknya pada penurunan pertumbuhan ekonomi.

“Saya meminta pemerintah menjaga keseimbangan perekonomian nasional dan mempersiapkan kondisi pemerintah dalam menghadapi potensi menurunnya pertumbuhan ekonomi nasional, untuk kemudian dapat ditentukan langkah antisipasi yang tepat,” ujar Bamsoet dalam siaran pers di Jakarta, Jumat 16 Juli 2021.

Baca Juga: Mahfud Nonton Sinetron Ikatan Cinta di Masa PPKM Darurat, Fadli Zon: Inilah Kalau Tidak Dipimpin Presiden

Dikutip SeputarTangsel.Com dari Antara, Bamsoet meminta Kementerian Sosial (Kemensos) segera melaksanakan perlindungan sosial terhadap masyarakat terdampak Covid-19.

Apalagi, perpanjangan PPKM Darurat akan membuat perekonomian masyarakat makin menyusut.

Selain hal tersebut, ada beberapa hal yang menjadi perhatian Bamsoet. Pertama, ia meminta pemerintah mempertimbangkan jumlah atau nilai bansos.

Baca Juga: Jokowi Perpanjang PPKM Darurat Sampai Akhir Juli, Muhadjir: Bansos Tak Mungkin Ditanggung Pemerintah Sendiri

Kedua, Bamsoet juga meminta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) dan Kementerian Perhubungan memperhatikan semua sektor yang berhubungan dengan penurunan mobilitas.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x