BEM UI Sebut Jokowi The King of Lip Service, Ferdinand Hutahaean: Mahasiswa UI Sekarang Sudah Tidak Pintar

- 27 Juni 2021, 20:08 WIB
Ferdinand Hutahaean sebut mahasiswa UI sudah tidak pintar karena menyebut Jokowi sebagai the King of Lip Service
Ferdinand Hutahaean sebut mahasiswa UI sudah tidak pintar karena menyebut Jokowi sebagai the King of Lip Service /Foto: Instagram/@ferdinand_hutahaean/

SEPUTARTANGSEL.COM – Baru-baru ini, jagat media sosial dihebohkan dengan unggahan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) yang menyebut Presiden Joko Widodo atau Jokowi sebagai the King Of Lip Service atau raja pembual.

BEM UI menilai Presiden Jokowi sebagai King of Lip Service karena kerap tidak pernah menepati janjinya.

Unggahan dari BEM UI itu mendapatkan sorotan dari mantan Politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean. Melalui cuitan di akun Twitter-nya, dia mengungkapkan mahasiswa UI sekarang sudah tidak pintar.

Baca Juga: Viral Unggahan BEM UI Sebut Jokowi The King of Lip Service

“Ternyata Mahasiswa UI skrg sudah tak pintar2 seperti mahasiswa UI jaman dulu ya,” tulis akun Twitter @FerdinandHaean3 seperti dikutip SeputarTangsel.Com pada Minggu, 27 Juni 2021.

Adanya unggahan dari BEM UI itu, dinilai oleh Ferdinand Hutahaean menunjukkan kualitas mahasiswa di Indonesia sudah menurun dan anjlok.

“Kualitasnya sekarang cuma sprt ini. Pantes predikat Universitas2 di Indonesia ini anjlok terjerambab,” ungkapnya.

Baca Juga: Ada Demo Omnibus Law UU Cipta Kerja oleh BEM SI, PT Transjakarta Ubah Jalur

Menurutnya, tidak heran jika kualitas perguruan tinggi di Indonesia semakin menurun jika dilihat dari apa yang telah dilakukan oleh BEM UI melalui unggahan di akun Twitter-nya pada Sabtu, 26 Juni 2021.

Halaman:

Editor: Taufik Hidayat


Tags

Terkait

Terkini

x